Mohon tunggu...
Irmina Gultom
Irmina Gultom Mohon Tunggu... Apoteker - Apoteker

Pharmacy and Health, Books, Travel, Cultures | Author of What You Need to Know for Being Pharmacy Student (Elex Media Komputindo, 2021) | Best in Specific Interest Nominee 2021 | UTA 45 Jakarta | IG: irmina_gultom

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Yuk, Kenali Zat Alergen dalam Produk Kosmetikmu

18 Mei 2022   07:00 Diperbarui: 18 Mei 2022   10:21 879
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Nah, efek samping yang terjadi ini sifatnya bisa ringan, sedang, hingga berat. Efek samping ringan umumnya berupa iritasi minor yang tidak membutuhkan penanganan dokter dan akan hilang setelah menghentikan pemakaian kosmetik.

Sedangkan efek samping sedang terjadi apabila keluhan mulai mengganggu aktivitas sehari-hari. Apalagi reaksi alergi berat seperti rasa nyeri dan gatal yang disertai satu atau lebih gejala sistemik seperti pusing, demam, sesak nafas. Reaksi alergi sedang hingga berat pastinya memerlukan penanganan segera dari dokter.

What Should We Do?

Jadi apa dong yang bisa kita lakukan untuk mencegah timbulnya reaksi alergi akibat penggunaan kosmetik? Berikut beberapa hal yang bisa kita lakukan.

1. Ketahui alergi yang kita miliki

Akan lebih baik jika kita bisa mengetahui jenis alergen dan yang dapat menimbulkan reaksi hipersensitif pada kulit sebagai upaya pencegahan dini, melalui Uji Kulit di bawah pengawasan dokter. Beberapa jenis Uji Kulit misalnya Usage Test (Uji Eliminasi dan Uji Pakai), Patch Test (Uji Tempel).

Namun saya meyakini banyak juga dari kita yang belum pernah melakukan tes ini. Jadi apabila kita mengalami reaksi alergi tertentu, kita harus ingat alergen apa yang menjadi pemicunya supaya bisa kita hindari.

2. Baca Label dengan Seksama

Salah satu ketentuan labeling produk kosmetik di Indonesia yaitu wajib mencantumkan seluruh komposisi bahan, meski tidak sampai ke informasi kuantitatifnya karena formula sifatnya rahasia.

Oleh sebab itu biasakan untuk selalu membaca label kemasan, terutama jika memiliki riwayat alergi untuk memastikan bahwa produk tersebut tidak mengandung zat alergen yang menjadi pemicu reaksi alergi.

Selain itu, pada beberapa jenis produk kosmetik juga mencantumkan petunjuk atau cara pemakaian yang diawali dengan mengoleskan sedikit produk pada kulit, lalu didiamkan selama beberapa waktu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun