Tamyiz bisa di iringi dengan ketiplak dan kencrengan yang membuat suasana semakin meriah dan ceria tentunya. Tamyiz dapat dipelajari secara berjenjang, pada jenjang Anak Usia Dini Tamyiz dipelajari mulai dari kolom 1- 10.
Pada jenjang SMP 1-20 sedangkan SMA 1-26 secara berkelanjutan. Karna dengan begitu siswa mampu  menguasai tamyiz dengan mudah dan cepat.
Metode tamyiz merupakan salah satu metode yang di adopsi oleh yayasan badan wakaf sultan agung 2 semarang mulai jenjang TK sampai SMA. Diharapkan bisa menjadi role model penerapan metode Tamyiz jenjang Anak Usia Dini sampai dengan sekolah menengah atas yang sudah dijalankan sejak 2011.
Penerapan metode Tamyiz di Sultan Agung 2 dipandang sangat efektif dan efesien dalam meningkatkan pemahaman dan meningkatakan kemampuan menghafal kata tiap huruf pada Al-Quran. Setiap pagi setelah selesai berbaris, anak -- anak berlatih Tamyiz dengan di iringi ketiplak dan kencrengan.
Tamyiz sering ditampilkan setiap ada kegiatan Sekolah, akhirussanah, pentas seni maupun open house pembukaan penerimaan siswa baru. Dengan Metode tamyiz yang digunakan di sekolah, mampu memberikan daya tarik tersendiri dalam menarik minat orangtua.
Tafsir Al--Quran dengan metode tamyiz...mudah, cepat dan menyenangkan. Siswa lebih mudah memahami dan menghafal tentunya.
Tidak akan terasa sulit jika metode yang digunakan  menyenangkan. Maka dari itu kreatifitas dan inovasi dalam mengajar sangat penting untuk proses belajar mengajar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H