1. Olahraga
Olahraga dapat mempercepat konsumsi energi dan mendorong metabolisme. Olahraga dapat membakar kalori, semakin banyak terbakar akan semakin banyak karbohidrat dan lemak yang diproses tubuh dalam metabolisme.
Misalnya, melakukan olahraga aerobik efektif untuk membakar kalori. Berguna menurunkan berat badan, jika dilakukan setidaknya 30 menit sebanyak lima hari dalam seminggu
2. Mengonsumsi Makanan Berprotein
Asupan makanan yang mampu mempercepat metabolisme tubuh dan memiliki efek baik bagi tubuh. Misalnya, ayam, ikan, daging rendah lemak, telur, kacang-kacangan dan susu rendah lemak
3. Cairan yang Cukup
Air berperan agar tubuh tidak dehidrasi pada saat proses metabolisme tubuh dan proses pembakaran kalori.
4. Sarapan
Sarapan dengan menu yang mengandung karbohidrat kompleks dan tinggi protein, seperti oatmeal dan telur. Dengan kombinasi tersebut, akan memberikan pasokan energi yang cukup, dan juga membantu kita merasa kenyang lebih lama.
4.Tidur yang cukup
Kurang tidur akan meningkatkan hormone stress dan penimbunan lemak. Selain itu, kebiasaan ini pun akan memicu rasa lapar yang tinggi sebab produksi hormon lapar ghrelin semakin meningkat sedangkan produksi hormon leptin malah menurun. Jadi, tidur yang cukup sebagai cara meningkatkan metabolisme tubuh sehingga proses pemabakaran kalori akan lebih optimal ketika kita tidur