Mohon tunggu...
Intan defani
Intan defani Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Peranan Pemuda di Era Revolusi Industri 4.0 dalam Kacamata Farmasi

1 April 2019   20:45 Diperbarui: 22 April 2021   08:19 38657
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Revolusi Industri 4.0 di dunia farmasi. | pexels

Kepercayaan dan stabilitas tingkat tinggi dibutuhkan untuk komunikasi fisik-siber yang sukses. Ini bisa menjadi hal yang sulit didapatkan dan dipertahankan.

Mempertahankan integritas proses produksi dengan minimnya pantauan dari manusia menjadi penghalang.

Hilangnya bidang pekerjaan bergaji tinggi, yang selama ini dikerjakan manusia, selalu menjadi keprihatinan setiap kali automasi baru diperkenalkan. (Baca artikel tentang pekerjaan apa saja yang diperkirakan menghilang dan lahir di masa depan.)

Keuntungan model Industri 4.0

Keuntungan penerapan model Industri 4.0 bisa lebih banyak daripada keprihatinan yang timbul. Ini berlaku untuk banyak fasilitas produksi. Di lingkungan kerja yang sangat berbahaya, kesehatan dan keselamatan manusia (pekerja) bisa ditingkatkan secara dramatis. 

Rantai pasokan bisa lebih siap dikendalikan ketika tersedia data di setiap jenjang pemanufakturan dan proses pengantaran. Komputer yang menjadi "kontrol" bisa menghasilkan produksi yang lebih dipercaya dan konsisten. Selain itu, hasil untuk banyak bisnis bisa meningkatkan pendapatan, pangsa pasar, dan keuntungan.

Peran kita kedepannya sebagai seorang farmasi, dimana sebagai seorang farmasis kita tetap harus memiliki skill, attitude, knowledge, dan tetap bisa beradaptasi dengan perubahan yang ada sekarang. Seiring berkembangnya zaman, skill yang dimiliki tentunya harus juga terus berevolusi dan bertambah seiring perubahan atau perkembangan zaman.

Setiap orang yang mengeksploitasi dan menggunakan alam adalah demi kepentingan manusia dan juga mahluk hidup sekitarnya, seorang farmasis yang terlibat lansung dalam pembuatan obat yang memiliki limbah harus mampu membantu dala penanganan limbah dan harus sesuai prosedur yang telah ditentukan, dalam memanfaatkan alam harus memperhatikan estetika dan keindahan dan juga memanfaatkan sumber daya alam sesuai kebutuhan, penyiapan analisis pengembangan mengenai dampak lingkungan serta bentuk perilaku ramah lingkungan,

Kita dapat melihat sekarang Indonesia semakin berkembang dengan era modern sekarang kita diharapkan dapat membantu mewujudkan Indonesia sehat dengan membantu masyarakat terpencil yang tidak terjamah oleh pemerintah lewat peran kita sebagai seorang farmasis yang bergerak dibidang kesehatan dengan melakukan kegiatan social seperti pengabdian. 

Dengan adanya peran farmasis dalam hal mewujudkan Indonesia sehat ini kita membantu masyarakat yang ketika hanya untuk berobat mereka harus ke kota. Dengan adanya bakti social ini dapat meningkatkan akses pelayanan kesehatan dengan cara terjun lansung untuk melakukan pelayanan. 

Kita juga dapat lebih mudah membantu dalam bidang peningkatan pengetahuan masyarakat dalam bidang kesehatan anatara lain bagaimanakah cara kita dapat mewujudkan pola hidup sehat, mengonsumsi obat secara tepat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun