Mohon tunggu...
Inosensius I. Sigaze
Inosensius I. Sigaze Mohon Tunggu... Lainnya - Membaca dunia dan berbagi

Mempelajari ilmu Filsafat dan Teologi, Politik, Pendidikan dan Dialog Budaya-Antaragama di Jerman, Founder of Suara Keheningan.org, Seelsorge und Sterbebegleitung dan Mitglied des Karmeliterordens der Provinz Indonesien | Email: inokarmel2023@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Ragam Fungsi Pisang dalam Narasi Kehidupan Masyarakat NTT

7 Juli 2023   02:10 Diperbarui: 8 Juli 2023   07:51 1154
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pohon pisang, tanaman pisang, budidaya pisang.(SHUTTERSTOCK/UNDERWORLD)

Ungkapan tersebut juga mencerminkan pesan moral dalam hukum adat Ende yang sangat menghormati perempuan. Kecantikan perempuan diumpamakan dengan pisang berangan yang matang dan warna kulitnya yang kuning kemerah-merahan.

Pisang, tumbuhan multiguna

Pisang memiliki peran yang sangat penting dalam masyarakat adat Ende, Flores. Selain memiliki beragam makna dalam konteks adat, pisang juga termasuk dalam jenis tumbuhan yang memiliki banyak fungsi.

Ternyata, pisang tidak hanya memiliki buah yang dapat dimakan. Semua orang tahu bahwa jantung pisang bisa dimakan, tetapi yang mengejutkan adalah pucuk yang sangat halus di dalam batangnya juga dapat dimakan.

Pada tahun 1999, saya mencoba rujak lawar daun muda pisang untuk pertama kalinya. Rujak ini dimakan dengan jagung goreng dan sambal pedas. Ternyata rasanya enak dan membuat saya merasa tergoda.

Apalagi jika ada sambal dengan kulit jeruk yang harum. Tidak hanya itu, ternyata pelepah pisang yang lembut dapat diiris tipis dan dimasak bersama dengan bahan sayuran lainnya untuk membuat sup.

Ketika mengingat cara-cara pengolahan pisang di Flores, terasa jelas betapa pisang adalah tumbuhan yang sangat akrab dalam kehidupan masyarakat dan sangat mudah diolah menjadi berbagai hidangan.

Selain jenis pucuk, daun, dan pelepah yang muda dan dapat dimakan, sebagian besar penduduk Flores menanam pisang sebagai cadangan makanan untuk ternak mereka.

Batang pisang tidak hanya digunakan sebagai pakan babi, tetapi juga sebagai pakan sapi. Jadi, sangat jelas betapa pentingnya pisang bagi manusia dan makhluk hidup lainnya.

Pisang memiliki peran sebagai pelindung mata air

Salah satu peran yang jarang diketahui adalah terkait dengan fungsi pohon pisang sebagai tumbuhan penghasil air. Pohon pisang memiliki kemampuan untuk menyimpan air.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun