Pertanyaan tegas tanpa senyuman, selalu memberikan kesan yang tidak ramah.Â
Oleh karena itu, sikap dasar yang penting dimiliki pelaku perjalanan adalah tetap ramah, sekalipun petugas itu tidak ramah.Â
4. Kemacetan yang tiba-tiba
Kemungkinan yang tidak terduga dari suatu perjalanan dengan menggunakan fasilitas kereta adalah bahwa kemacetan tiba-tiba. Â
Kemungkinan macet itu rasanya lebih sering terjadi di Jerman daripada di Indonesia.Â
Untungnya bahwa setiap kemacetan selalu disampaikan info terkait penyebabnya dan berapa menit keterlambatannya.Â
Tidak hanya di Jerman ada pula kemungkinan lain sebagai alternatif mencapai tujuan, seperti orang bisa saja menggunakan bus dan taksi. Â
Orang bisa saja memilih kembali ke stasiun utama untuk selanjutnya menemukan rute baru, tetapi bisa saja menggunakan bus untuk tujuan yang sama.Â
Cara terbaik agar orang tetap tenang dan aman ketika terjadi kemacetan adalah selalu menyiapkan air minum, dan juga tentu handphone untuk mencari informasi lainnya.Â
Pengalaman membuktikan bahwa seteguk air minum bisa memberikan ketenangan pada saat menunggu kemacetan yang sedang berlangsung.Â
Selain itu tentu saja orang membutuhkan hp dan jaringan internet untuk mencari Verbindung alternatif.Â
5. Penumpang yang menyebalkan
Perjalanan dengan menggunakan kereta tidak jarang menjumpai penumpang-penumpang yang menyebalkan.Â