2,0
Sumber : B.sarwono, 2007. Budidaya Ubi Jalar. Penebar Swadaya. Jakarta
Industri Dodol Ubi Jalar ini didirikan pada tanggal 26 juni 2005 dan memperoleh izin Dinkes RI-PIRT.No. 202157101371 pada tahun 2006.Berdirinya industri ini awalnya dilatar belakangi oleh keinginan menambah penghasilan keluarga.
Berdasarkan analisis awal, sumber bahan baku diperoleh dari agen pengumpul dari pasar Angso Duo Jambi. Ubi jalar yang digunakan adalah ubi jalar kuning yang mengandung sedikit air dan beraroma kuat, dan bahan penolongnya adalah gula pasir, margarin, vanilli, garam dan essense yang dibeli di pasar.
Dalam kegiatan usaha pengolahan dodol ubi jalar yaitu: (1) pengupasan ubi jalar (sortasi), (2) pencucian , (3) pemarutan, (4) pemasakan, (5) pendinginan dan pemotongan, (6) pengemasan dodol ubi jalar. Untuk 90 kg ubi jalar dibutuhkan gula pasir sebanyak 20 kg, mentega sebanyak 5 kg, susu 1 kotak dan perisa 4 botol.
Studi kelayakan telah banyak dikenal masyarakat terutama masyarakat dunia usaha.Bermacam-macam peluang dan kesempatan yang ada dalam kegiatan dunia usaha menuntut perlu adanya penilaian sejauh mana kegiatan tersebut memberikan manfaat (benefit) bila diusahakan.Kegiatan untuk menilai sejauh mana manfaat yang dapat diperoleh dalam melaksanakan suatu kegiatan/proyek itu, disebut dengan studi kelayakan bisnis. Studi kelayakan bisnis merupakan bahan pertimbangan dalam mengambil keputusanmenerima atau menolak gagasan suatu usaha (proyek) yang akan dilaksanakan.
Dengan meneliti studi kelayakan industri ini diharapkan dapat memberikan informasi, seberapa jauh industri ini mampu menutupi segala kewajiban serta prospeknya di masa yang akan datang apakah usaha ini layak atau tidak. Bagi pemilik modal, melalui studi kelayakan mereka dapat mengetahui prospek perusahaan dan kemungkinan-kemungkinan keuntungan yang akan diterima.
Bila suatu rencana diputuskan, tidak menutup kemungkinan terjadi kesalahan-kesalahan dalam perhitungan yang disebabkan kenaikan-kenaikan harga, baik pada saat usaha mulai dikerjakan ataupun pada saat usaha mulai beroperasi, misalnya adanya kenaikan harga bahan baku sehingga biaya produksi meningkat yang menyebabkan akan berkurangnya benefit yang diharapkan semula. Dengan adanya kemungkinan-kemungkinan tersebut, berarti perlu diadakan analisa kembali untuk mengetahui sampai dimanakah atau sejauh mana dapat diadakan penyesuaian-penyesuaian sehubungan dengan adanya perubahan harga tersebut.Tindakan menganalisa kembali ini disebut analisis sensitivitas.
Â
 Rumusan Masalah
      Industri Dodol Ubi Jalar merupakan salah satu kegiatan industri kecil yang mempunyai peluang untuk dikembangkan di Kota Jambi yang memanfaatkan sektor pertanian sebagai bahan baku. Sebagai bagian dari kebijakan pembangunan pertanian, peluang industri seperti ini diharapkan dapat menciptakan basis-basis pengembang industri yang menggunakan output sektor pertanian.