Setiap orang bisa mengalami gangguan kesehatan mental karena manusia bukan robot, karena manusia memiliki berbagai macam emosi dan perasa
Manusia itu juga adakalanya bisa merasa lemah, lelah, capek, marah, putus asa, kecewa. Seperti flu yang bisa menimpa siapa saja demikian dengan gangguan kesehatan mental bisa menimpa siapa saja.
Dalam drama ini seorang dokter ataupun perawat bisa mengalami gangguan kesehatan mental.
Dr. Dong Go-yun (diperankan oleh Yeon Woo-jin), seorang dokter yang ahli di bidang penyakit anus, rektum, dan usus besar, juga memiliki gangguan kesehatan mental yaitu OCD. OCD adalah singkatan dari obsessive-compulsive disorder, yaitu gangguan mental yang ditandai oleh adanya pikiran atau dorongan yang tidak terkendali (obsesi) dan perilaku yang dilakukan secara berulang-ulang (kompulsi) untuk mengurangi kecemasan yang ditimbulkan oleh obsesi.
OCD yang dialami Go-yun suka membunyikan jari tanpa dia sadari dan ini jadi sulit dihentikan. Akibatnya, jari-jari tangannya membengkak karena gangguan persendian.Â
Jung Da Eun juga tidak kebal dari gangguan kesehatan mental, setelah seorang pasien yang sangat dekat dengannya meninggal secara tragis karena bunuh diri, ia menderita Amnesia disosiatif. Amnesia disosiatif adalah gangguan mental yang membuat seseorang tidak dapat mengingat informasi penting tentang dirinya sendiri, seperti nama, keluarga, teman, dan sejarah pribadi. Kondisi ini biasanya terjadi karena trauma hebat atau stres yang membuat otak memblokir ingatan yang menyakitkan.
Sahabat Jung Da Eun, Song Yu Chan, juga mengalami gangguan kesehatan mental berupa serangan panik akibat tekanan kerja yang datang dari atasan dan senior di tempat kerjanya.Â
Oleh karenanya ia memilih mengundurkan diri dari pekerjaan dan memilih untuk membantu restoran ibunya dengan mengantarkan pesanan ke pelanggan.
Pasien-pasien dalam drama ini yang juga mengalami gangguan kesehatan mental mulai dari pelajar, pekerja kantoran, ibu rumah tangga, pelamar kerja. Artinya gangguan kesehatan mental ini bisa menimpa siapa saja tanpa memandang usia, jenis kelamin ataupun pekerjaan.
Cerita yang Menyentuh dan Membuka wawasan.
Drama ini juga membuka wawasan masyarakat tentang kesehatan mental, dimana orang yang mengalami masalah gangguan mental tersebut bukanlah hal yang memalukan, ataupun aib yang perlu disembunyikan.