Mohon tunggu...
IAT Sadra 22
IAT Sadra 22 Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Kumpulan Karya

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mukjizat Al-Qur'an: Keajaiban dan Keistimewaan Kitab Suci Islam

9 November 2023   22:08 Diperbarui: 9 November 2023   22:21 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Milik Allah kerajaan langit dan bumi dan apa yang ada di dalamnya; dan Dia Mahakuasa atas segala sesuatu." (Q.S Al-Maidah 2:120).

B. Perbedaan antara Mukjizat, Karomah, Maunah, dan Irhas 

 Mukjizat diberikan Allah hanya untuk para nabi dan rasul yang telah diangkat dan dipilih oleh Allah Swt. sedangkan karomah, maunah dan irhas diberikan Allah kepada orang-orang yang beriman dan manusia biasa yang ditolong oleh Allah atas kehendak-Nya. Mukjizat ini diberikan untuk membuktikan kenabian dan kerasulan sekaligus untuk melemahkan orang-orang kafir yang bermaksud jahat. Sedangkan karomah, maunah dan irhas diberikan kepada semua orang yang beriman kepada Allah SWT., orang-orang sholeh, dan taat kepada-Nya untuk menolong dan melindungi mereka dari bhaya atau hal-hal yang buruk.

Itulah beberapa perbedaan antara mukjizat, karomah, maunah dan irhash. Jadi, keempat kata tersbut memiliki pengertian yang berbeda-beda. Walaupun pada kenyataannya masih banyak orang-orang yang selalu mengatakan suatu keajaiban sebagai sebuah mukjizat yang datang dari Allah.

C. Urgensi Mukjizat

Kisah-kisah dalam Al-Qur'an memberikan manfaat yang melimpah seperti meneguhkan hati utusan Tuhan, membenarkan para nabi sebelumnya, mengungkap kebohongan kitab suci dengan hujjah, dan kisah tersebut merupakan salah satu karya sastra yang dapat menarik perhatian umat. Perhatian pendengar dan menjelaskan prinsip-prinsip dakwah kepada Allah juga. Tidak diragukan lagi bahwa cerita yang tertata dengan baik akan mudah menangkap jiwa pendengarnya dan orang-orang juga akan senang menerimanya, bahkan tidak akan bosan karena inti dari cerita tersebut. 

Kisah-kisah orang dahulu yang merupakan bagian dari isi kitab suci Al-Qur'an. Pada masa awal turunnya Al-Qur'an, sebagian besar penduduk Mekkah tidak percaya dengan risalah yang dibawa oleh Nabi Saw. Mereka justru menganggap bahwa Al-Qur'an hanyalah dongeng masa lalu (asdthir al-awwalin). Namun, kenyataannya semakin lama mereka mendengar ayat-ayat Al-Qur'an, semakin banyak yang beriman. Kisah-kisah dalam Al-Qur'an yang diturunkan pada masa Nabi Saw di Makkah menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka.

 

D. Tantangan Al Qur'an

Al-Quran adalah mukjizat terbesar Nabi Muhammad Saw dan yang terbesar di antara semua mukjizat para nabi. Al-Quran juga mukjizat yang membuktikan bahwa manusia ini adalah hamba yang lemah dan memiliki Rabb yang harus diibadahi. Al-Quran memiliki mukjizat berupa keindahan susunan kata dan sekaligus memiliki kandungan yang luar biasa berupa hukum, aqidah dan kisah-kisah serta informasi masa depan yang sangat tepat.

Al-Quran memberikan tantangan kepada manusia yaitu tantangan bagi manusia semuanya dan para jin sekalipun agar membuat semisal Al-Quran, walau hanya satu surat saja. Sampai sekarang belum ada yang bisa menjawab tantangan ini, bahkan orang-orang pintar yang tidak percaya adanya tuhan dengan hanya mengandalkan kepintaran mereka, juga tidak bisa menjawab tantangan Al-Quran sampai saat ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun