Mohon tunggu...
Hennie Triana Oberst
Hennie Triana Oberst Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling dan budaya

Kompasianer Jerman || Best in Citizen Journalism Kompasiana Awards 2023

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Perlukah Jasa Agen untuk Kuliah di Jerman?

5 Februari 2024   03:45 Diperbarui: 7 Februari 2024   15:01 2058
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anak teman saya mengatakan kepada orangtuanya, dia lebih sering ke bandara mengantar temannya yang dropout daripada temannya yang lulus kuliah. 

Kuliah di sini memang berat. Di Jerman ada aturannya, jika tiga kali tidak lulus ujian mata kuliah yang sama, maka mahasiswa dinyatakan dropout. Dampak bagi mahasiswa asing tentu saja izin tinggalnya. Mahasiswa itu harus kembali ke negara asalnya.

Secara umum belajar di Jerman lumayan berat. Di Gymnasium atau sekolah menengah yang dipersiapkan untuk kuliah di Universitas saja sudah berat. Saya melihat bagaimana anak saya belajar keras di tingkat sekolah ini.

Persiapan matang sebelum kuliah ke Jerman

Bagi calon mahasiswa yang akan kuliah tingkat S1, kemampuan bahasa Jerman adalah keharusan. Persiapkan sejak awal.

Uang jaminan  

Mahasiswa asing yang kuliah di Jerman, jika tidak mendapat beasiswa, harus memiliki uang jaminan yang disetor dengan membuka rekening di bank Jerman.

Bukti uang jaminan ini juga digunakan untuk mengajukan visa belajar. Jika visa ditolak, maka uang akan dikembalikan.

Sejak tanggal 1 Januari 2023, jumlah uang jaminan minimum yang harus disetorkan sejumlah 11.208 Euro. Uang ini akan dibekukan.

Uang jaminan ini merupakan bukti mahasiswa memiliki dana yang cukup untuk menutupi biaya hidup di Jerman. 

Setelah tiba dan menetap di Jerman, mahasiswa dapat menarik uang jaminan ini dengan jumlah maksimal 934 euro per bulan. Caranya dengan membuka rekening bank yang baru untuk mahasiswa internasional di Jerman, uang yang diperlukan akan ditransfer ke rekening mahasiswa.

Cari informasi sebanyak-banyaknya di situs resmi Kedutaan Besar Jerman di Jakarta, Goethe Institut, dan institusi terkait lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun