Mohon tunggu...
Hendra Jawanai
Hendra Jawanai Mohon Tunggu... Penulis - Creative Director/Producer/Writer

Energi adalah rahasia gerak serta kehidupan di dalam setiap partikel kecil.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Kesehatan Anda Berada di Tangan Anda Sendiri

16 Maret 2023   21:01 Diperbarui: 10 Mei 2023   14:52 405
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah menerima hasil, ada rasa lega karena tidak terdapat masalah yang serius.

Hasil MCU yang positif memberikan motivasi untuk menjaga kesehatan tubuh dengan lebih baik, seperti menjaga atau bahkan mengubah pola makan dan rutin berolahraga.

Untuk melakukan Medical Check Up secara optimal, akan sangat membantu jika sebelumnya kita sudah mempersiapkan diri dengan baik.

Pertama, pastikan untuk memahami jenis-jenis tes yang akan dilakukan dan jadwal tes yang harus diikuti. Anda bisa melakukan konsultasi dengan berkomunikasi saat melakukan pendaftaran, dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan tentang sejumlah tes itu.

Kedua, Anda akan diberi daftar pantangan makanan atau minuman tertentu. Pastikan Anda menaati pantangan itu sehari atau 24 jam (atau sesuai anjuran yang diberikan) sebelum MCU untuk memastikan hasil tes yang akurat.

Ketiga, hindari kegiatan yang berat atau stres sebelum MCU untuk membuat diri Anda nyaman selama pemeriksaan dan bisa mendapatkan hasil tes yang baik. Tidak perlu khawatir yang berlebihan, apalagi sampai browsing di internet yang belum tentu bisa memberikan informasi yang akurat.

Keempat, pastikan untuk membawa semua dokumen yang diperlukan, seperti kartu identitas, dan jika ada: rekam medis Anda dan informasi riwayat penyakit dalam keluarga Anda.

Terakhir, jangan ragu untuk bertanya pada dokter jika terdapat pertanyaan atau kekhawatiran mengenai proses MCU atau hasil tes yang diperoleh. Ingat: malu bertanya sesat di jalan.

Dengan melakukan persiapan yang baik dan tetap berkomunikasi dengan dokter, seseorang bisa melakukan MCU dengan lebih mudah dan efektif, serta mendapatkan hasil tes yang lebih akurat dan memberikan informasi yang lebih berguna untuk menjaga kesehatan tubuh dengan baik.

Ada dua anggapan yang sebenarnya keliru tentang Medical Check Up.

Pertama: MCU hanya diperlukan bagi orang yang sudah memasuki usia lanjut. Pemeriksaan berkala ini diperlukan juga bagi orang yang masih berusia muda (usia sekitar 18 tahun ke atas), sebagai tindakan pencegahan dan deteksi dini terhadap penyakit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun