Mohon tunggu...
Hamsiah Hamsi
Hamsiah Hamsi Mohon Tunggu... Administrasi - Pejuang Literasi

Pegiat yang ingin membuka bawasan dunia lewat membaca dan menulis.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Memaknai 75 Tahun Indonesia Merdeka

17 Agustus 2020   14:46 Diperbarui: 17 Agustus 2020   14:44 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Belajar, berkarya, berinovasi adalah beberapa hal yang bisa menjadi opsi dalam mengisi kemerdekaan.

Mengisi kemerdekaan juga bisa dilakukan dengan cara mencintai buku, menciptakan diri dan lingkungan keluarga sadar dan melek literasi.

Literasi adalah kegiatan yang berhubungan dengan membaca dan menulis. Dengan membaca maka akan tercipta generasi yang tumbuh dengan ilmu pengetahuan yang luas.

Dengan membaca, maka menghasilkan generasi yang tidak mudah dipengaruhi oleh provokasi.

Dengan membaca, maka akan meningkatkan efek yang sangat luar biasa, baik untuk diri sendiri maupun untuk masyarakat sekitar, dan Indonesia umumnya.

Penelitian mengungkapkan bahwa negara dengan tingkat baca yang tinggi adalah negara yang maju, negara yang menguasai perekomonian, menjadi pusat rujukan terhadap ilmu pengetahuan.

Sebagai remaja yang tumbuh di era teknologi, banyak sekali hal yang bisa dilakukan. Kesempatan berkarya tentunya terbuka sangat luas. Tergantung kepada diri sendiri apakah mau mengambil kesempatan, lalu berfikir untuk melahirkan ide-ide cemerlang.

Membaca adalah salah satu opsi, untuk mengisi kemerdekaan, menjadi generasi yang cerdas adalah sesuatu yang diharapkan bangsa Indonesia untuk membangun Indonesia kedepan agar mampu bangkit untuk lebih maju lagi

Remaja adalah harapan bangsa, remaja adalah orang-orang yang kelak akan memimpin bangsa. Apa jadinya jika masa remaja kita habiskan untuk hal-hal yang sia-sia.

Maka untuk itu, mari memulai kebiasaan kecil yang dapat merubah mindset, cara fikir, cara bersikap dan bertindak.

Buka mata, mari lihat sekitar, apa yang bisa kita lakukan untuk Indonesia tercinta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun