Bak selebgram, emak-emak jadi kreator konten di Facebook. Belakangan gencar berseliweran emak-emak membagikan tangkap layar hasil bayaran dari konten di platform Facebook yang dikenal banyak dihuni emak-emak itu. Dadakan emak-emak memanfaatkan monetisasi akun FB yang di-switch menjadi akun profesional.
Dadakan pula emak-emak mengekspos segala kegiatannya. Dari kegiatan masak-masak, beberes, ngurus anak, jualan dan lain-lain. Dari konten yang sangat berfaedah sampai sesuatu yang tidak layak secara kualitas untuk menjadi konten yang dikonsumsi publik.
Mungkin tampak terlambat, sebab fitur mengubah akun menjadi profesional sudah sejak lama dipakai para penguna Instagram. Tetapi saat ini, produktivitas emak-emak dalam membuat konten tidak kalah dengan influencer di Instagram.
Sejatinya tujuan membagikan konten video, gambar dan tulisan adalah untuk menyampaikan pesan  dan menjadi pengaruh baik. Seorang kreator konten tak ubahkan seorang influencer yang dapat memberikan pengaruh baik kepada orang lain.Â
Setidaknya konten yang dibagikan adalah konten yang menghibur jika memang niche atau target dari akun sosial medianya adalah hiburan. Masih bisa dianggap bermanfaat.
Kadang emak-emak di Facebook belum siap secara sosial untuk menjadi kreator konten atau influencer. Mereka belum mampu membedakan cara penggunaan antara akun personal dan akun profesional.Â
Setelah akun diubah menjadi profesional, postingan penggunanya masih sama dengan akun sebelum-sebelumnya. Mengeluh, menghujat, julid, itu bukan etika dari akun profesional.
Etika akun profesional
Seorang yang telah mengubah akunnya menjadi akun profesional, harus siap mental untuk menjadi kreator konten yang akan meng-influence pemirsanya. Ada etika yang harus dijaga untuk mempertahankan personal branding. Ada ego personal yang harus dipilah untuk layak dikontenkan.
Seorang kreator konten dengan akun profesional harus dapat membedakan posisinya sebagai pengguna akun media sosial personal. Yang dulunya, mengeluh di media sosial, menghujat, menyindir, seharusnya sudah tidak dilakukan lagi ketika akun telah  berubah menjadi profesional.