Di sisi lain mengemuka pula refleksi berujud doa-harapan serta permohonan petunjuk kepada Tuhan agar terhindar dan selamat dari musibah buruk. Refleksi doa-harapan ini pun berkaitan dengan kepercayaan kepada Tuhan.
Jadi pada dasarnya eksistensi Tuhan yang didambakan manusia ialah Tuhan yang fungsional---Dia Sang Pencipta dan Pemelihara alam semesta, yang secara khusus memberi petunjuk kepada manusia dalam melakoni kehidupannya.
Biasanya, orang yang merasai "fungsi" kehadiran Tuhan, energi kepercayaan dalam dirinya kuat. Sebaliknya, orang yang tidak merasa bahwa Tuhan hadir dalam kehidupannya, energi kepercayaan dalam dirinya cenderung ambyar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H