Laga tersebut juga berakhir 1-1. Bedanya, kali ini Liverpool ketinggalan lebih dulu sebelum Mane menyamakan skor.
Lalu, bagaimana reaksi Klopp dengan dua hasil imbang itu?
Dilansir dari website resmi Liverpool, Klopp mengaku cukup puas meski Liverpool gagal meraih kemenangan. Menurutnya, laga pramusim merupakan momen untuk melihat sejauh mana kondisi fisik para pemain setelah menjalani libur.
Secara khusus, Klopp memuji penampilan anak asunya saat melawan Stuttgart yang mampu bangkit dari ketertinggalan. Pernah melatih tim Jerman membuat Klopp tahu, Stuttgart merupakan tim bagus.
"Ini menjadi tes bagus bagi pemain, utamanya untuk menguji kondisi fisik mereka. Saya cukup puas, meski ada beberapa hal yang masih harus dibenahi," ujar Klopp.
Berbeda dengan Arsenal, Liverpool tidak diperkuat banyak pemain intinya yang baru tampil di Euro 2020 dan Copa America 2021. Seperti Alisson Becker, Andy Robertson, Jordan Henderson, Thiago Alcantara, Fabinho, Xherdan Shaqiri, hingga Roberto Firmino.
Liverpool juga menyambut kembali bek Virgil van Dijk dan Joe Gomez yang sudah pulih dari cedera.
Pendek kata, Arsenal dan Liverpool masih punya cukup waktu untuk memanaskan mesin jelang Premier League 2021/22 dimulai pada 13 Agustus mendatang.
Arteta dan Klopp masih punya waktu untuk mematangkan plan game guna menyambut kompetisi musim 2021/22 mendatang. Termasuk bila ada pemain baru yang datang.
Di pekan perdana Premier League 2021/22, Arsenal akan melakoni laga away ke markas tim pendatang baru, Brentford.
Sementara Liverpool juga menandai musim 2021/22 dengan away ke markas tim promosi, Norwich City yang kembali ke Premier League usai semusim berada di Divisi Championship. Salam.