Mohon tunggu...
Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Mohon Tunggu... Petani - Pegiat ComDev, Petani, Peternak Level Kampung

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

Berkenalan dengan Zinnia, Si Cantik Nan Anggun di Taman

9 Januari 2023   04:54 Diperbarui: 9 Januari 2023   17:30 2197
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Zinnia berwarna putih (Dokumentasi pribadi)

Apabila Zinnia disemai terlebih dahulu, maka tanaman bisa dipindahkan ke lahan akhir. Entah di pekarangan, atau di taman-taman publik. Pemindahan tanaman perlu dilakukan dengan hati-hati, sehingga tanaman tidak mati.

Lahan tanaman harus gembur. Tanaman bisa diatur dengan jarak tertentu. Dikombinasi dengan tanamam lain, atau menempatkan mereka pada satu kapling khusus.

Taman bermain anak bisa ditanami dengan Zinnia dengan aneka warna (Dokumentasi pribadi)
Taman bermain anak bisa ditanami dengan Zinnia dengan aneka warna (Dokumentasi pribadi)

4. Perawatan

Setelah bibit tumbuh, maka tentunya harus dirawat. Disiram secara berkala dan ditambahkan lagi pupuk organik/kandang bila perlu.

Sebenarnya, tanaman ini tak terlalu rewel. Yang penting media tempat tumbuhnya Zinnia kita tak dibiarkan kering hingga terlihat layu. Atau dibiarkan becek di musim hujan.

Selain melakukan penyiraman rutin dan pemberian pupuk organik di awal penanaman, maka hal lain yang perlu dilakukan adalah menyiangi gulma di sekitar. Juga menangangi hama seperti belalang dan ulat yang sering memakan daun Zinnia.

Daun-daun yang telah tua dan kering, sebaiknya dipotong dan dibuang sehingga tanaman terlihat tetap menarik dan terawat dengan baik. Kadang-kadang, tanaman kita terlihat seperti hendak jatuh karena daya topangnya yang kurang. Bisa dibantu dengan memberikan penyangga, cukup dari kayu berbentuk Y.

Setelah 6 hingga 8 minggu dalam penanaman, makan Zinnia nan cantik ini siap untuk berbunga. Dan taman atau pekarangan pun mendadak menjadi semarak dengan aneka bunga dan kupu-kupu. Kehadiran Zinnia nan cantik di taman, ternyata bisa mengundang 'tamu-tamu berdatangan', selain tentunya para penikmat taman. 

Semakin banyak warna Zinnia, semakin semarak tamana kita (Dokumentasi pribadi)
Semakin banyak warna Zinnia, semakin semarak tamana kita (Dokumentasi pribadi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun