Mohon tunggu...
Gordi SX
Gordi SX Mohon Tunggu... Freelancer - Pellegrinaggio

Alumnus STF Driyarkara Jakarta 2012. The Pilgrim, La vita è bella. Menulis untuk berbagi. Lainnya: http://www.kompasiana.com/15021987

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Menikmati Kemolekan Mantova, Ibu Kota Kebudayaan Italia 2016

15 Juli 2016   16:50 Diperbarui: 16 Juli 2016   03:15 400
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dari salah satu pendopo gedung palazzo T

Guru saya menengok ke arah saya saat kami lewat di depan stand orang Cina. Entah karena kami sama-sama Asia. Atau mungkin untuk menghangatkan suasana saja. Sebab, saat lewat di depan orang India, dia juga menengok ke arah teman saya dari Brasil. Entah ada kesamaan warna kulit. Cuaca dingin membuat kami cepat-cepat melangkah ke dalam Gereja.

pasar di halaman bagian depan Gereja
pasar di halaman bagian depan Gereja
Gereja ini juga termasuk peninggalan sejarah dari abad XIV sampai XV. Masih di zaman keluarga bangsawan Gonzaga. Gereja berpelindung Santo Petrus Rasul ini memang masih bertahan hingga saat ini. Berarti umurnya sekaran menjadi 7 abad. Gereja ini dibangun dengan model arsitek Romano. Jadi, jangan heran jika di dalamnya ada banyak tiang kokoh atau collonadalam bahasa Italia.

Dari gereja ini, kami mampir di bar sambil menunggu gerimis reda. Guru kami sengaja bertanya pada kami tentang jenis minuman yang paling disukai. Ini sebenarnya bukan tujuan pertanyaan. Tujuaannya adalah mengasah kemampuan kami dalam menjawab dalam bahasa Italia. Jadi, perjalanan ini memang bukan sekadar jalan-jalan tetapi juga menjadi kesempatan untuk belajar. Termasuk belajar bahasa dan budaya dan sejarah bangsa Italia.

Setelah minum kopi hangat plus beberapa makanan hangat lainnya, kami bergegas ke palazzo T. Salah satu palazzo terkenal di Mantova. Sayangnya, kami tidak bisa masuk. Hujan terus mendera. Kami pun berhenti di pendopo setelah berlari dari halaman palazzo T yang luas itu. Dinamakan T karena bentuknya seperti huruf T.

salah satu sisi dari Kastil San Giorgio, Mantova, Italia, Semua FOTO dokpri
salah satu sisi dari Kastil San Giorgio, Mantova, Italia, Semua FOTO dokpri

Petualangan kami pun sampai di pendopo ini. Kami balik ke Parma. Dalam tempo 1,5 jam, kami tiba kembali di Parma. Terima kasih ya, grazie mille, Maestra.

Sekadar berbagi yang dilihat, ditonton, dirasakan, dialami, dibaca, dan direfleksikan.

PRM, 15/7/2016

Gordi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun