Mohon tunggu...
Gilang Dejan
Gilang Dejan Mohon Tunggu... Jurnalis - Sports Writers

Tanpa sepak bola, peradaban terlampau apatis | Surat menyurat: nagusdejan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Tren Negatif Persib dan Bergulirnya Liga 3 Seri 1 Zona Jawa Barat Tahun 2019

27 Agustus 2019   20:15 Diperbarui: 1 September 2019   09:10 198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di kawasan Bandung sendiri, Persikab Kabupaten Bandung dan tim satelit Persib, Maung Anom, menampung dukungan dari para bobotoh. 

Sedangkan di wilayah priangan timur atau tergabung di grup A, tim seperti Primacon Cimahi, Perses Sumedang, Persima Majalengka, PSIT Cirebon, Persitas Tasikmalaya, PSGJ Kabupaten Cirebon, dan Maung Anom jadi pelarian bobotoh yang tengah kecewa terhadap Persib.

Sementara di grup B menampung bobotoh yang berada di daerah perbatasan seperti Bekasi, Bogor, Purwakarta, Cimahi, Bandung hingga Tasik. 

Berikut tim-tim yang tergabung di wilayah tersebut, Persikasi Bekasi, Kabomania Bogor, Persipo Purwakarta, PSKC Cimahi, Citeureup Raya, Fearless Persikabtas, hingga Sultan Muda.

Berbicara masalah geografis, grup C pun tak jauh berbeda dengan grup B. Di grup ini berisi wilayah perbatasan yang begitu kentara dengan hadirnya Depok United, Patriot Cibinong, Benpica Karawang, Persebam, Bintang Timur, Bintang Muda, dan Persikab.

Manuver Asprov PSSI Jabar
Digelarnya Super Jalapa Liga 3 Seri 1 Regional Jawa Barat tahun 2019 yang dijadwalkan berlangsung dari 19 Agustus-31 Oktober 2019 menjadi komitmen Asosiasi Provinsi PSSI Jawa Barat dalam memajukan sepakbola Jawa Barat. 

Tak sekedar digelar, kompetisi Liga 3 zona Jabar menciptakan beberapa terobosan baru.

Pertama, format kompetisi ini dikemas berbeda dari musim sebelumnya, jika musim 2017 dan 2018 kompetisi diatur berdasarkan sistem pendaftaran klub yang berminat, tahun ini Liga 3 Jabar diatur menjadi dua kasta yakni seri 1 dan seri 2, yang mana seri 1 merupakan divisi teratas kompetisi Liga 3 Jabar. 

Dimana 21 klub tersebut telah terverifikasi berdasarkan club licensing khas Jawa Barat yang didalamnya terdapat empat aspek, yakni aspek organisasi dan manajemen klub, aspek fasilitas, aspek keuangan, dan aspek supporting. 

Seluruh aspek tersebut tercantum dalam FIFA club licensing regulations tetapi sedikit dimodifikasi merunut pada kearifan lokal Jawa Barat.

Kedua, kompetisi Liga 3 Jabar juga menerapkan sistem home & away termasuk di fase grup, sistem gugur 8 besar, hingga semifinal. Hanya di partai final saja yang akan menggunakan single match. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun