Mohon tunggu...
Gan Pradana
Gan Pradana Mohon Tunggu... Dosen - Hobi menulis dan berminat di dunia politik

Saya orang Indonesia yang mencoba menjadi warga negara yang baik.

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Ditunggu, Keberanian Azis Syamsuddin antar Novanto ke Kejaksaan Agung

26 Januari 2016   15:35 Diperbarui: 26 Januari 2016   15:43 612
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pembentukan Panja “Papa Minta Saham” memang terkesan idealis, yaitu mengawasi Jaksa Agung Prasetyo yang sempat “di-bully” para anggota dewan saat rapat kerja dengan Komisi III.

Halo para wakil rakyat! Anda itu wakil kami, sedangkan rakyat yang sesungguhnya adalah kami. Rakyat sudah pintar. Ah, sudahlah, ayolah jujur, Azis Syamsuddin, Anda ngotot membentuk Panja sebenarnya bukan untuk mengawasi Kejaksaan Agung, tapi menekan Jaksa Agung agar tidak melanjutkan niat untuk memeriksa ketua fraksi Anda, kan?  

Ketika raker dengan Kejagung, Prasetyo waktu itu ingin menyampaikan pendapatnya berkaitan dengan pembentukan Panja. Namun, Azis  tidak mengizinkan. "Ini catatan tidak perlu meminta persetujuan. Saya hanya menyampaikan saja kepada mitra, ini hasil lobi kami secara internal. Nantinya kami dari Komisi III akan mengundang dari intansi-instansi terkait, apakah jaksa muda atau yang lain," ungkap Azis.

Halo Bung Azis, kelakuan Anda saat itu, mudah ditebak, apa yang Anda lakukan ada udang di balik batu. Panja akan Anda manfaatkan untuk membela Novanto dengan dalih “menghormati” konstitusi.

Lazimnya, panja dibentuk untuk membongkar sesuatu kasus yang ditutup-tutupi, bukan justru untuk menutup-nutupi sesuatu yang harus dibongkar. Hidung rakyat dengan mudah langsung bisa mengendus bahwa pembentukan panja “papa minta saham” yang diprovokasi Azis Syamsuddin tempo hari berbau busuk.

Logikanya sangat sederhana. Dari sisi etika, Novanto telah melakukan pelanggaran. Ini sudah sangat terang benderang. Apakah cuma sampai di sini? Sungguh bodoh bangsa ini jika pemufakatan jahat yang dilakukan Novanto dan Muhammad Riza Chalid dibiarkan dan tak tersentuh hukum.

Maka bisa dipahami jika Prasetyo khawatir panja “papa minta saham” justru akan mengesahkan kecurigaan rakyat bahwa DPR mengintervensi upaya penegakan hukum.

Omong kosonglah jika ada anggota DPR yang berdalih bahwa panja “papa minta saham” bisa bisa menjadi amunisi bagi Kejagung mengusut kasus Novanto. Itu cuma manis di bibir, namun racun di hati.

Jika memang DPR punya niat baik dan berkehendak mengawal Kejagung membereskan kasus “papa minta saham”, kita tunggu Azis Syamsuddin berani tidak mengantarkan bosnya, Setya Novanto  yang selama ini mangkir diperiksa ke Kejaksaan Agung. Kita tunggu Azis serius atau cuma membacot.[]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun