Dalam arti lunak pembangunan berkelanjutan memiliki subtansi diantara ketiga jenis modal pembangunan yaitu nilai modal alami jika berkurang dapat ditambah dengan peningkatan modal manusia dan modal buatan manusia. Jadi pada intinya modal sumberdaya alam dan lingkungan jangan sampai habis sedangkan peningkatan kualitas sumberdaya manusia maupun modal buatan manusia harus bisa meningkat dengan baik.
 Perencanaan pembangunan berkelanjutan diperlukan bebrapa modal pembangunan yang memadai berupa modal manusia yang dipercaya, modal buatan manusia yang cukup, serta modal lingkungan yang terdapat sumberdaya alam dengan kualitas baik.Â
Sumberdaya manusia merupakan poin penting dalam pembangunan berkelanjutan. Modal buatan manusia diperlukan pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana yang memadai untuk menumbuhkan ekonomi. Modal sumberdaya alam dan lingkungan diperlukan eksplorasi serta menemukan cadangan-cadangan yang memungkinkan.
Sumber : Suparmoko, M. (2020). Konsep Pembangunan Berkelanjutan Dalam Perencanaan Pembangunan Nasional dan Regional. Jurnal Ekonomika dan Manajemen, 9(1), 39-50.Â
Arsyad, L. (2017). Ekonomi Pembangunan dan Pembangunan Ekonomi. Tersedia secara online di: http://www. pustaka. ut. ac. id/lib/wp-content/uploads/pdfmk/ESPA4324-M1. pdf [diakses di Lembang, Jawa Barat, Indonesia: 2 Oktober 2018].
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H