Berbicara tentang kebijakan dan pelaksanaan aturan dan penerapan Kurikulum Merdeka, maka siap tidak siap, semua pihak terkait dalam hal ini harus siap.
Berdasarkan informasi, 80% sekolah yang ada di Indonesia sudah mengadopsi Kurikulum Merdeka untuk mengganti kurikulum sebelumnya. Dimana Kurikulum Merdeka sudah dilaksanakan sejak tahun 2022.
Bila berbicara awal penerapan Kurikulum Merdeka ini, sebenarnya menurut Anindito Aditomo, Kepala Badan Standar, Kurikulum  dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kemendikburistek, menyampaikan bahwa kurikulum ini sudah mulai diterapkan secara bertahap sejak tahun 2020. Kurikulum ini sudah diuji coba pada 3.000 sekolah di Indonesia termasuk di kawasan tertinggal, terdepan dan terluar. (antaranews.com).
Dengan implementasi Kurikulum Merdeka yang sudah dilakukan sejak lama sekitar empat tahun lalu tersebut, maka wajar bila Kurikulum Merdeka diaplikasikan pada ajaran baru tahun 2024.
Proses implementasi Kurikulum Merdeka menjadi kurikulum nasional penetapannya dilakukan dengan penerbitan Permendikburistek Nomo12 Tahun 2024 tentang Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan juga Pendidikan Menengah.
Dengan terbitnya Permendikbudristrek Nomo12 Tahun 2024 ini maka Kurikulum Merdeka secara resmi menjadi kerangka dasar dan struktur kurikulum untuk seluruh sekolah di Indonesia.
Hal menarik tentang Kurikulum Merdeka ini, meskipun sudah secara resmi ditetapkan sebagai kurikulum nasional untuk tahun ajaran baru 2024/2025. Namun implementasinya tidak bersifat kaku. Dalam hal ini diberikan "MASA TRANSISI" yang implementasinya tetap bergantung pada kesiapan satuan pendidikan yang bersangkutan.
Itu dia sedikit informasi tentang "Siapkah Kurikulum Merdeka Menjadi Kurikulum Nasional di Tahun Ajaran Baru 2024/2025?". Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H