Mohon tunggu...
Rita Mf Jannah
Rita Mf Jannah Mohon Tunggu... Freelancer - Pelaku Pasar Modal, Pengamat Pendidikan, Jurnalis, Blogger, Writer, Owner International Magazine

Menulis sebagai sebuah Kebahagiaan dan Kepuasan, bukan Materi

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Trik-trik Jitu Menghadapi Anak Ngeyel Pacaran dan Minder tak Pacaran

15 November 2022   11:41 Diperbarui: 17 November 2022   22:21 412
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (pic: peakpix.com)

Pemberontak diam diam

Bila anak dengan tipe pemberontak terang-terangan akan melawan orangtuanya secara blak-blakan, seperti berupa perang mulut, debat, dan segala macam ekspresi di depan orangtuanya sebagai wujud pemberontakan, maka anak dengan tipe pemberontak diam-diam tidak akan melawan kata-kata orangtua. Dia terlihat patuh dan penurut, namun secara mengejutkan suatu saat dia akan melakukan suatu hal-hal yang tidak dikehendaki orangtua.

Pelanggaran aturan dilakukan secara mengejutkan, padahal selama sekian waktu dia terlihat manis dan penurut. Tentu saja sikap bertolak belakang seperti ini akan membuat orangtua kelabakan, shock, kaget dan tak tahu harus berbuat apa,

Akibatnya setelah mengetahui kejadian ini, orangtua hanya bisa mengatakan, "dia anak baik, biasanya dia menurut, tidak pernah membantah.

Ibarat bom waktu, segalanya terlambat, orangtua menjumpai ledakan yang meninggalkan serpihan serpihan kepedihan dan keterkejutan akibat perilaku si pemberontak diam-diam.

Biasanya anak dengan kepribasdian swperti ini dibesarkan dalam lingkungan yang selalu menuntutnya sempurna, selalu nomor satu, dan selalu dibandingkan dengan yang terbaik. Karena tak berdaya dan terdesak dengan  tuntutan, akhirnya si anak dengan sangat terpaksa melakukannya. Namun ketika pada titik jenuh dia akan meluapkannya ke hal yang sebetulnya dia inginkan.

Diam dan penurut

Banyak orangtua mendambakan tipe anak yang seperti ini, selain mudah mengaturnya, tidak menyulitkan juga tidak melukai hati. Anak dengan tipe seperti ini sangat menyenangkan, mudah diatur dan tidak bandel. Namun tak banyak orangtua tahu, bahwa bisa saja mereka berubah sifatnya seratus delapan puluh derajat setelah mengenal pacaran. Perubahan hormonlah yang menjadi penyebabnya.

Namun tentunya tak etis bila orangtua menghalangi pertumbuhan anak menjelang remaja hanya demi agar anak menjadi miliknya selamanya. Tentu saja ada fase terentu yang harus dijalani.

Tiga tipe anak di atas tentu saja berbeda satu sama lain, bertolakbelakang satu dengan lainnya, apalagi setelah mengenal cinta. Mereka yang berkepribadian pemberontak bisa saja menjadi penurut setelah pacaran karena orangtua berhasil mengarahkan dan memahami kepribadiannya" Dan yang pendiam penurut pun bisa juga berubah menjadi pemberontak setelah mengenal pacaran.

Cara mengatasi anak yang ngeyel pacaran

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun