Mohon tunggu...
Endah Lestariati
Endah Lestariati Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Seorang banci kolam [renang] yang sedang butuh vitamin K; Kamuuuuuuuuuu

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Pendakian Rinjani, Sebuah Perjalanan Hati [Eps. Plawangan Sembalun-Danau Segara Anak-Senaru]

23 Juni 2012   16:06 Diperbarui: 25 Juni 2015   03:37 1931
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Air hujan turun agak galau, gerimis kecil-kecil, hilang, lalu datang lagi. Tapi alhamdulillah menjelang ashar sesampai di danau matahari hangat memancar, sedikit memberi kami kesempatan menjemur baju-baju basah. Tenda didirikan, asap dapur dikepulkan. Hamzah dan adhi pergi memancing.

[caption id="attachment_184153" align="aligncenter" width="300" caption="danau segara anak"]

13404653221813722876
13404653221813722876
[/caption]


Di hadapan kami terbentang salah satu danau terindah seluas seribu sekian hektar, berbatas dinding pegunungan terjal. Gunung Barujari yang tumbuh belakangan akibat aktivitas vulkanik dengan medan berpasir dan sesekali mengepulkan asap magma menjadi pelengkap eksotisme pemandangan. Kabut yang datang silih berganti serta reflecting dinding pegunungan dan vegetasi mengingatkan saya pada keindahan Ranu Kumbolo.

[caption id="attachment_184156" align="aligncenter" width="300" caption="Danau yang menganak sungai"]

13404654311878773829
13404654311878773829
[/caption]


Saya sudah ribut pengen menuju air terjun dan pemandian air panas. Sudah saya coba untuk trekking sendirian menuju sumber air panas, tapi medan menyeberang jeram menciutkan nyali saya. Di bawah jeram ini mengalir air terjun setinggi belasan meter. Saya pun kembali ke tenda, membuli teman-teman untuk menemani.

[caption id="attachment_184158" align="aligncenter" width="300" caption="air terjun dari aliran danau"]

1340465763459103073
1340465763459103073
[/caption]


Adhi dan Hamzah baru berhasil memancing ikan gedhe-gedhe sebanyak enam ekor dengan umpan 60.000 IDR  (baca : beli ikan dari pemancing danau), ketika saya berhasil mengajak mereka untuk berangkat menuju sumber air panas. Kami menyeberang sungai di spot jeram (fyi, sungai ini adalah aliran air dari danau menuju lembah), bergandengan tangan bertahan dari arus aliran air setinggi tulang kering, melewati delta sungai, meloncat batu untuk mencapai seberang.

[caption id="attachment_184165" align="aligncenter" width="300" caption="menyeberang jeram menuju sumber air panas"]

13404661851971742535
13404661851971742535
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun