Jika metode mutasi persediaan dipakai, pembelian bahan baku dicatat dengan jurnal:
Persediaan bahan baku             Rp xxxx
Utang dagang                                Rp xxxx
Atas dasar bukti permintaan barang, dicatat pemakaian bahan baku dalam kartu persediaan. Jurnal pemakaian bahan baku adalah sebagai berikut:
Barang dalam proses-Biaya bahan baku           Rp xxxx
Persediaan bahan baku                                      Rp xxxx
Taksiran Biaya Tenaga Kerja
Dalam penentuan taksiran biaya tenaga kerja, harus lebih dulu diketahui semua jeniskegiatan untuk mengolah produk. Karena jam tenaga kerja dipengaruhi oleh kecakapan tiap-tiap karyawan dan jenis pekerjaannya.Dalam menentukan jumlah jam tenaga kerja yang ditaksir akan dikonsumsi untuk menghasilkan setiap satuan produk.Harus diperhitungkan juga waktu-waktu persiapan produksi, materials handling, perbaikan mesin, dan hal-hal lain yang memerlukan jam tenaga kerja.Taksiran biaya tenaga kerja adalah hasil kali taksiran jumlah jam kerja untuk menghasilkan setiap satuan produk dengan tarif biaya tenaga kerja.
Biaya tenaga kerja yang meliputi upah, biaya kesejahteraan karyawan, dan biaya lain-lain untuk karyawan yang sesungguhnya terjadi dalam suatu periode dijurnal sebagai berikut:
Barang dalam proses-Biaya tenaga kerja            Rp xxxx
Biaya administrasi dan umum                      Rp xxxx