Mohon tunggu...
Eko Irawan
Eko Irawan Mohon Tunggu... Penulis - Menulis itu Hidup
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Pantang mundur seperti Ikan

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi | Menunggu

29 Januari 2020   13:49 Diperbarui: 29 Januari 2020   13:56 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi gambar dari kompasiana.com

Hidup itu ternyata hanya menunggu

Menunggu sebuah keputusan dariNya

Kita Tak Pernah tahu dari ibu mana kita dilahirkan

saat tangis sang bayi memecah sunyi

Bagai kertas kosong yang tak berisi apapun

lemah, menunggu mau kemana kita dibimbing

Seperti Ken Arok, Sang Amurwa Bumi

Bayinya dibuang dan dalam dekapan salah asuhan

Tapi siapa sangka dia akan jadi Raja besar

Permaisurinya, Ken Dedes melahirkan Trah Agung Majapahit

itulah misteri Hidup,  tak pernah bisa memilih

Jalan takdir punya jalan sendiri, dibawanya pada suatu ketetapan

Seperti bangku kosong ditaman sunyi

seperti aku hanya menunggumu

untuk sekedar antara iya dan tidak

dan kau ulur diriku seperti layang layang

Aku akan tetap menunggumu

engkau boleh bilang aku gila, tapi itulah pilihan hidupku

aku sudah berikan seluruh hidupku untukmu

walau engkau tak percaya, aku tetap menunggumu

Karena Hidup itu ternyata hanya menunggu

Menunggu sebuah keputusan dariNya

ditulis Hari Rabu, 29 Januari 2020 saat hujan deras di Beranda Museum Reenactor Ngalam

oleh : Eko Irawan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun