Mohon tunggu...
Efrain Limbong
Efrain Limbong Mohon Tunggu... Jurnalis - Mengukir Eksistensi

Nominator Kompasiana Award 2024

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Bencana Banjir Bandang dan Solidaritas Aksi Kemanusiaan

17 Desember 2019   10:15 Diperbarui: 17 Desember 2019   10:15 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Senator Lukky Semen menyerahkan bantuan di lokasi bencana. Dok Pri

Melihat kondisi Desa Bolapapu yang diterjang banjir bandang yang membawa batu batu besar dari hulu sungai, maka warga setempat menghendaki agar sungai yang melewati desa tersebut segera dilakukan normalisasi. Pasalnya, jika tidak dinormalisasi, maka kedepan bencana yang sama bakal terulang jika hujan deras sewaktu waktu datang.

  • Aspirasi soal normalisasi sungai tersebut disampaikan kepala desa bersama warga kepada anggota DPD RI Lukky Semen yang berkunjung ke lokasi dan berkesempatan melakukan dialog untuk menyerap aspirasi.  "Harapan kami agar normalisasi sungai di desa kami segera ditangani. Karena jangan sampai terulang lagi kalau hujan deras datang terjadi banjir bandang yang menelan korban," ungkap Kades serius.

Selain normalisasi sungai, warga juga mengharapkan bantuan air bersih untuk dikonsumsi oleh mereka. Pasalnya, selama ini air bersih diambil langsung oleh warga dari sungai dan disalurkan langsung ke rumah rumah warga. Masalahnya jika hujan datang maka warga akan mengkunsumsi air keruh. "Sudah sering kali kami konsumsi air keruh. Makanya kami juga sangat berharap penangan air bersih di desa kami bisa mendapat solusi," tambah warga.

Kades Bolapapu menyampaikan aspirasi. Dok Pri
Kades Bolapapu menyampaikan aspirasi. Dok Pri

Solusi normalisasi sungai di sejumlah desa di Kecamatan Kulawi memang sudah sangat mendesak. Terkait hal ini juga disampaikan Kepala Desa Tangkolowi Kristison Towimba. 

Air sungai yang meluap jika hujan deras datang hingga masuk ke jalan mau tidak mau harus segera diatasi dengan program normalisasi sungai. "Di Desa kami juga perlu segera dilakukan normalisasi sungai, untuk mencegah jangan sampai terjadi banjir yang meluap masuk ke desa," ujarnya.

Sementara Senator Lukky Semen yang mendengar langsung aspirasi warga mengatakan, kebetulan dirinya berada di Komite II DPD RI yang salah satunya membidangi masalah infrastruksur serta lingkungan. Sehingga dirinya bisa melakukan koordinasi dengan pihak Kementerian yang terkait, terkait aspirasi warga setempat.

Menurutnya, soal program normalisasi Sungai masing masing tingkatan Pemerintahan punya kewenangan. Namun Pemerintah Pusat bisa melakukan penanganan jika saja Pemerintah Kabupaten mau membuat pernyataan jika normalisasi sungai di daerahnya siap dilepas untuk ditangani pembiayannya oleh Pemerintah Pusat. 

"Saya kira penting untuk kami di Pusat melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten agar persoalan yang diaspirasikan oleh warga seperti ini bisa mendapatkan solusinya," ujar Lukky Semen.  

Kondsi Jalan ke Kulawi

Kondisi jalan menuju Desa Bolapapu Kecamatan Kulawi harus melalui medan yang tidak mudah. Mulai dari Desa Salua menuju Desa Sidaunta harus melalu jalan pendakian yang rentan terjadi tanah longsor. 

Longsoran dari gunung yang berada di pinggir jalan menjadi pemandangan lasim ketika melintas di ruas jalan tersebut. Bagi yang baru pertama kali melintasi ruas jalan tersebut, akan dipenuhi rasa cemas jika sewaktu waktu longsor terjadi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun