Ketiga kecamatan tersebut adalah bagian dari 12 kecamatan Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri. Â Dan pada sebelah barat Pulau Kundur berbatasan langsung dengan Provinsi Riau. Pulau Mendol (Penyalai) Kabupaten Pelalawan adalah wilayah batasnya.
Ibu kota Kabupaten Karimun terletak di Tanjung Balai Karimun. Tercatat luas wilayahnya  7.984 km persegi, dengan luas daratan 1.524 km persegi dan luas lautan 6.460 km persegi . Kabupaten ini terdiri dari 198 pulau dengan 67 diantaranya berpenghuni.
Karimun memiliki jumlah penduduk sebanyak 174.784 jiwa. Kabupaten ini berbatasan dengan Kepulauan Meranti di sebelah Barat, Pelalawan dan Indragiri Hilir di Selatan, Selat Malaka di sebelah utara, dan Kota Batam di sebelah Timur.
Pulau Kundur yang menjadi bagian dari kabupaten ini memiliki luas wilayah sekiar 1800 km persegi dengan jumlah desa 99, jumlah penduduk 58.791 jiwa. Â
Dulu,Kundur  merupakan wilayah dari kekuasaan kesultanan Riau-Lingga. Pulau Kundur memang menjadi pusat perhatian yang diperhitungkan oleh pihak kesultanan maupun penjajah. di dalam buku karangan Raja Ali Haji. Â
Ini adalah bagian dari JelajahiIndonesiamu, karena penulis sering melakukan perjalanan ke berbagai daerah tujuan wisata. Saya pun merasa bersyukur karena mantu berasal dari pulau ini, sehingga kala berkeliling Pegipegiyuk dan JelajahiIndonesiamu! mendapat 'kawalan' istimewa sambil sesekali makan durian. Durian dari Pulau Kundur memang tergolong lezat dan terkenal di Singapura, Malaysia dan kalangan turis lokal di Batam.
Buah lainnya yang terkenal di pulau tersebut di antaranya nanas, rambutan dan buah kundur. Â Kala berkeliling pulau, dengan mengendari mobil dengan jalan raya sempit, penulis mendapat kesan bahwa pulau ini "diserbu" ketika musim durian tiba.
Mereka bukan sekedar menikmati lezat dan aroma durian setempat, tetapi banyak di antaranya memborong buah tersebut untuk dibawa sebagai oleh-oleh. Dan ada di antara pendatang memborong untuk dijual kembali di Batam dan Singapura.