Mohon tunggu...
EDROL
EDROL Mohon Tunggu... Administrasi - Petualang Kehidupan Yang Suka Menulis dan Motret

Penulis Lepas, Fotografer Amatir, Petualang Alam Bebas, Enjiner Mesin, Praktisi Asuransi. Cita-cita: #Papi Inspiratif# web:https://edrolnapitupulu.com/

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Berwirausaha Itu Sebuah Keberanian Sama Seperti Menulis

24 Oktober 2016   17:15 Diperbarui: 24 Oktober 2016   17:28 453
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Panitia dan pengurus IKAT USU bersama penulis dan panelis pembanding acara bedah buku (sumber foto: dokumen IKATM-USU )

Pada sabtu yang lalu, 22 Oktober 2016 yang di dalam ruangan aula di sebuah hotel mewah di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan saya sempat berdiskusi dengan salah satu peserta sekaligus senior saya waktu kuliah, sebut saja namanya Bang Mahendra Sitepu, atau akrab disapa Bang Mahe. Bang Mahe saat ini telah memiliki 3 (tiga) bidang usaha yakni digital/ IT, garmen dan kesehatan dan domisili di Medan dan sempat menorehkan prestasi nasional sebagai finalis wirausaha mandiri dan final start-up Bekraf & Ideafest di tahun 2016 ini. 

Sebagai seorang wirausaha, dia memandang jika wirausaha itu adalah pengetahuan maka kalau diterapkan oleh orang yang berbeda-beda dan dengan metode yang sama maka sepatutnya hasilnya pasti mendekati sama. Namun sepertinya tidak demikian, kerap kali hasilnya dari pengetahuan tentang wirausaha yang sama memperolehnya : ada banyak kegagalan, ada juga yang beruntung dan ada juga yang mendulang keberhasilan gemilang.

Ini artinya wirausaha adalah bukan semata pengetahuan yang dapat diperoleh di buku maupun sekolah (hard skill) tapi juga keterampilan yang terus diasah secara terus menerus layaknya soft skill seperti kemampuan diri yang terus diasah yakni komunikasi, ketahanan mental, kesabaran, dan manajemen waktu.

Pengetahuan Antara Kepemimpinan Dan Inovasi

Kami sempat berdiskusi demikian karena ruang aula tersebut sedang membahas tentang membahas tentang jiwa dan roh kewirausahaan melalui kacamata seorang penulis buku. Acara bedah buku yang berjudul: “From The Perspective of Strategic Management: Knowledge, Innovation and Entreprenuership” karya Dr.Ir. Manerep Pasaribu.  Untuk mempertajam diskusi, pengusaha konstruksi migas dari PT Petronesia Benimel, Ir.  Benny Siagian bersama dengan pengurus Ikatan Mahasiswa Teknik Mesin Universitas Sumatera Utara (IKATM-USU) menghadirkan panelis pembanding yang ahli di bidangnya yakni Dr. Ir Jonner Napitupulu, akademisi USU sekaligus pengurus KADIN Sumatera Utara juga Ahli Mekanika Tanah, Ir. Bambang Eka Cahyana, Direktur Utama PT Pelindo I dan Ir. Jamsaton Nababan, Development Director PT Pertamina EP Cepu.

Panitia dan pengurus IKAT USU bersama penulis dan panelis pembanding acara bedah buku (sumber foto: dokumen IKATM-USU )
Panitia dan pengurus IKAT USU bersama penulis dan panelis pembanding acara bedah buku (sumber foto: dokumen IKATM-USU )
Penulis mengulas buku setebal 486 halaman secara singkat selama 30 menit, intisari buku adalah penguatan 3 (tiga) mazhab yaitu pertama,  “There is no Innovation without Knowledge” (“Tidak ada inovasi tanpa knowledge - Nonaka Takeuchi ,1995) kemudian kedua : “Innovation is the Specific Tool of Entrepreneur”  (Inovasi adalah alat khusus bagi pewirausaha – Peter Drucker, 1985)dan terakhir atau ketiga : “There is no Innovation without Leadership” (Tidak ada inovasi tanpa kepemimpinan – De Meyer and Grag, 2005). 

Dan yang memaksa penulis  untuk terus berkarya adalah munculnya Paranoia, yakni ketakutan positif sebagai seorang pengajar di universitas bilamana tidak menerbitkan buku panduan bagi mahasiswa maka akan selesai karir dan berhenti servisnya di universitas.  Maka dengan aplikasi manajemen strategis yakni memanfaatkan dan memadukan sumber daya yang tersedia mulai dari fasilitas kerja dan asisten yang didorong oleh Paranoia dan dikuatkan oleh  kerangka dan tujuan menulis buku di antara kesibukannya di dunia industri dan kampus maka penulis mampu melahirkan buku-buku karyanya untuk umum khususnya mahasiswanya.

Presentasi Penulis Buku, Dr.Ir. Manerep Pasaribu tentang 3 (Tiga) Mazhab. (sumber foto: dokumentasi IKATM-USU)
Presentasi Penulis Buku, Dr.Ir. Manerep Pasaribu tentang 3 (Tiga) Mazhab. (sumber foto: dokumentasi IKATM-USU)
Mempertajam uraian yang disampaikan oleh penulis buku, salah seorang pembanding dari akademisi USU, Dr. Ir. Jonner Napitupulu membagikan pengalamannya dimana dengan inovasi maka sumber daya yang tersedia dalam membangun contohnya fasilitas infrastruktur menjadi efisien sehingga pembiayaannya menjadi ekonomis sebagaimana yang beliau terapkan dalam pembangunan di kampus USU juga di perusahaan Lyduma Group miliknya. Beliau menyatakan bahwa meski mazhab yang penulis ulas sudah berusia satu dekade namun memang pengetahuan ini masih berproses dalam penerapannya di Indonesia, sama halnya dengan undang-undang butuh proses untuk membuatnya sesuai kebutuhan zaman.

Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia I (Persero), Ir. Bambang Eka Cahyana yang hadir sebagai salah seorang panelis pembanding praktisi, mengapresiasi penulis buku yang memaparkan studi kasus sebagai bahan pembelajaran manjemen strategis. Menambahkan pengalamannya dalam menukangi Pelindo 1 menjadi BUMN yang memperoleh penilaian sangat bagus, mendapat Award Infobank BUMN 2013 mulai dari pertumbuhan aset, penjualan, laba, serta rasio keuangan. 

Kini di tangan dinginnya aset Pelindo I meningkat tajam pada Juni 2016 mencatata pendapatan usaha Rp 1,6 Trilyun dan aset naik mencapai Rp 6,40 Trilyun. Pelabuhan Belawan dengan kapasitas 1,2 Juta twenty-foot equivalent units (TEUs) memberikan Pelindo I arus kas yang stabil dan peringkat nasional senior tanpa jaminan Fitch Rating Indonesia: ‘AA (idn)’ , mencerminkan ekspektasi akan resiko gagal bayar yang relatif rendah terhadap perusahaan atau obligasi yang diterbitkan di negara yang sama. 

Menurutnya, kepemimpinan strategis seyogyanya mampu melahirkan generasi pemimpin yang baik dan juga menyiapkan tradisi yang efektif yang berkesinambungan semacam tradisi atau warisan luhur yang sering disebut sebagai “Leave A Legacy”. Di Pelindo I, kami menerapkan hal ini termasuk mengganti logo baru perusahaan sebagai identitas dan roh dari tujuan perusahaan, bekerja sama dengan pelabuhan kelas Internasional seperti dengan Port of Rotterdam dan membangun terminal penumpang Belawan berwajah baru standar bandara. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun