Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Optimalisasi Perekrutan Tenaga Kerja Potensial untuk Kesuksesan Perusahaan

9 Oktober 2024   05:24 Diperbarui: 9 Oktober 2024   07:16 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Event bursa tenaga kerja (Sumber gambar: antaranews.com).

Perusahaan pengguna tinggal menerima tenaga tersebut dan mepekerjakannya sesuai dengan keterampilan yang dimiliki. Soal besaran gaji, tentu sudah disepakati dan tertera dalam perjanjian kerja antara tenaga kerja dengan pihak perusahaan.

Kelima, lingkungan perusahaan.

Calon tenaga kerja bisa juga direkrut dari lingkungan perusahaan. Misalnya, sebuah perusahaan didirikan di suatu lokasi tertentu. Nah, masyarakat di sekitar lokasi itu diperbolehkan melamar pekerjaan di perusahan tersebut.

Terdapat beberapa pekerjaan mungkin sesuai dengan potensi tenaga kerja yang ada di sekitar perusahaan itu. Untuk pekerjaan tertentu, perusahaan mungkin memandang cukup dari sekitarnya saja, tidak perlu dari sumber lain.

Ini strategi yang bagus. Dengan memberikan kesempatan tenaga kerja sekitar untuk menjadi karyawan, maka kepedulian perusahaan menjadi nyata di sini. Masyarakat sekitar yang keluarganya bekerja di perusahaan tentu akan tumbuh rasa kepeduliannya terhadap perusahaan.

Ini juga menjadi strategi untuk mengamankan keberadaan perusahaan dari gangguan yang mungkin datang dari lingkungan terdekat. Menjalin hubungan baik dengan lingkungan sekitar menjadi faktor pendukung yang bisa membantu menjaga eksistensi dan kemajuan perusahaan.

Keenam, iklan di media.

Memasang iklan di media massa juga menjadi salah satu cara untuk menemukan sumber daya manusia yang potensial. Perusahaan bisa memasang iklan lowongan kerja di media cetak, media elektronik, dan media online. Tentu saja perusahaan harus cermat memilih di media mana akan memasang iklan.

Pemilihan media  memerlukan pertimbangan yang matang agar efisien dan efektif terutama dari sisi biaya iklan. Yang dipertimbangkan, misalnya:  apakah media itu cukup luas pembacanya. Apakah media tersebut punya nama besar (bonafiditas), apakah jenis media tersebut diminati oleh para calon tenaga kerja dari generasi yang hendak direkrut? Bagaimana pula dengan biaya iklan yang dikenakan? Hal-hal seperti inilah yang dianjurkan untuk dipertimbangkan sebelum memutuskan untuk memasang ilan di suatu media tertentu.

Pengenalan dan pemanfaatan sumber-sumber tenaga kerja dengan baik akan membuka peluang bagi perusahaan untuk mendapatkan calon karyawan yang dikehendaki.

Semakin besar jumlah pelamar, semakin besar pula peluang untuk mendapatkan jumlah tenaga kerja yang berkualitas dan memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan.

( I Ketut Suweca, 9 Oktober 2024).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun