Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kesempatan Terakhir "Generasi Emas" Belgia dan Pelajaran dari Juara Piala Eropa 2020

14 November 2021   09:38 Diperbarui: 14 November 2021   09:49 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas Belgia menjadi salah satu timnas yang sudah pasti lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar. Foto: AFP/Anatoly Malsev via Kompas.com

Tak berlebihan jika menyatakan bahwa kelolosan timnas Belgia bisa menjadi kesempatan terakhir bagi generasi emas di kompetesi internasional. Selebihnya, Belgia harus menunggu lagi generasi baru yang memiliki kualitas yang sepadan.

Piala Dunia 2022 bisa menjadi kesempatan terakhir bagi generasi emas Belgia untuk membuktikan diri. Tentunya, generasi para pemain ini tak mau mengakhiri di timnas tanpa trofi. Makanya, Piala Dunia 2022 menjadi langkah pembuktian dari generasi emas timnas Belgia.

Jika beberapa tim besar di Eropa sudah lolos, juara Piala Eropa 2020 masih belum jelas nasibnya. Hasil imbang kontra Swiss 1-1 memaksa pasukan Roberto Mancini untuk menunda tiket ke Piala Dunia 2022.

Tandanya, peluang untuk lolos bisa saja terbuka dan bisa saja tertutup. Bergantung pada hasil laga-laga selanjutnya.

Performa Italia memang tak terlalu menonjol.  Hal ini bisa terlihat dari hasil laga.

Permainan efektif yang diterapkan oleh Roberto Mancini membuat Italia tampil begitu kalem dan tak begitu produktif di depan gawang lawan. Namun, saat menghadapi turnamen, performa timnas Italia kerap mengejutkan lawan.  

Piala Eropa 2020 menjadi bukti kelihaian Italia dalam menerapkan permainan efektif dan solid. Tak berstatuskan favorit turnamen, Italia berhasil membuat suporter sepak bola terkagum-kagum dengan gaya permainan yang menekankan organisasi permainan tim.

Kali ini, Italia belum pasti meraih satu tiket ke Piala Dunia 2022. Kenyataan ini seolah menjadi mengingatkan Italia tentang kegagalan mereka masuk Piala Dunia 2018.

Italia mempunyai poin yang sama dengan Swiss di grup C. Hasil imbang dalam pertemuan kedua tim memperpanjang penantian Italia melaju ke Piala Dunia.

Hemat saya, Italia akan melaju ke Piala Dunia. Alasannya, Mancini masih membawa skuad yang persis sama dengan komposisi tim yang memenangi Piala Eropa 2020. Dan, faktor pengalaman Mancini menjadi salah satu faktor yang bisa menggenjot para pemain Italia untuk tampil efektif.  

Untuk saat ini, suporter Italia perlu menunggu kelolosan timnas mereka di Piala Dunia 2022. Cepat atau lambat, penantian itu berakhir dengan kelolosan ke Piala Dunia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun