Mohon tunggu...
Dizzman
Dizzman Mohon Tunggu... Freelancer - Public Policy and Infrastructure Analyst

"Uang tak dibawa mati, jadi bawalah jalan-jalan" -- Dizzman Penulis Buku - Manusia Bandara email: dizzman@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Kuliner Aceh Tak Sekadar Mie dan Kopi

5 Juli 2022   21:33 Diperbarui: 8 Juli 2022   11:30 1683
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masakan Khas Aceh (Sumber: Dokpri)

Menu ini merupakan masakan kuah yang diisi oleh daging kambing atau sapi dan potongan sayur nangka, kadang juga diisi pisang. Kuahnya sendiri setengah bening dan terasa sedikit asam, seperti gulai tapi tanpa santan. 

Kuah ini merupakan makanan favorit masyarakat Aceh dan ketika ada kenduri kuah ini tak pernah absen mengisi menu utamanya.

Kuah Cue

Kuah Cue (Sumber: Dokpri)
Kuah Cue (Sumber: Dokpri)

Kuahnya mirip beulangong hanya diberi santan dan isinya Cue, semacam keong yang berwarna hitam dan hanya terdapat di wilayah pantai barat Aceh. 

Rasa cue nya agak aneh seperti kita makan keong, tapi agak tertutupi dengan kuahnya sehingga tidak terasa bau anehnya. 

Namun bagi yang alergi makanan aneh, sebaiknya tidak mengkonsumsi karena bisa menyebabkan mual.

Sie Reboh

Sie Reboh (Sumber: Dokpri)
Sie Reboh (Sumber: Dokpri)

Makanan ini berupa daging yang dioseng seperti daging serundeng, rasanyapun mirip-mirip lah. dihiasi dengan cabai rawit dan daun kari tipis-tipis. 

Dagingnya direbus dulu baru dioseng sehingga berwarna kehitam-hitaman. Menu ini cocok disandingkan dengan kuah beulangong dan ayam tangkap seperti tersaji dalam setiap rumah makan Aceh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun