- 400 gram tepung tapiokaÂ
- 2 butir telur untuk isian kapal selam.Â
Cara membuatnya:Â
Pertama-tama buat biang terlebih dahulu dengan mencampur tepung terigu, air, kaldu bubuk, garam micin, dan bawang putih juga ebi yang telah dihaluskan terlebih dahulu. Kemudian masak di api sedang sampai menjadi adonan yang sedikit lengket dan agak basah.Â
Kemudian diamkan biang sampai dingin, lalu masukan satu butir telur dan campurkab dengan adonan biang. Setelah tercampur masukan tapioka dan uleni hingga menjadi adonan, tak perlu terlalu kalis, nanti keras.Â
Adonan telah selesai dan siap untuk dicetak, bentuk adonan memanjang untuk dijadikan pempek lenjer, kemudian bentuk oempek bulat, lebarkan dan beri isian telur kocok didalamnya untuk dijadikan pempek kapal selam. Selebihnya adonan bebas untuk dikreasikan dijadikan pempek kulit, atau pempek baso.Â
Setelah selesai dicetak, rebus pempek di api sedang, sampai matang dan mengapung. Untuk pempek kapal selam diharapkan merebusnya lebih lama, agar isian telurnya ikut terbawa matang juga. Setelah mengapung tiriskan pempek dan beri sedikit minyak agar tidak menempel satu sama lain. Pempek siap digoreng.Â
Nah, untuk cukonya, catat bahan bahan dibawah ini:Â
- 2 gandu gula merah/gula aren (100-200 gram)
- 2 sdm gula putihÂ
- 2 buah asem jawa