Mohon tunggu...
Predictors Dims
Predictors Dims Mohon Tunggu... Dosen - Predicting by history

Keep The ..[Red and White]..Flag Flying High

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pelatih Lokal Klub Juara Liga Champions di Liga Primer Inggris Musim 2019-20

23 Juli 2019   11:06 Diperbarui: 23 Juli 2019   11:12 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Besarnya dana transfer yang dikeluarkan Aston Villa memang bukan jaminan bagi klub untuk bisa bertahan di Liga Primer Inggris.  Musim lalu, Fulham yang juga promosi ke Liga Primer Inggris melalui Play-off Promosi harus kembali ke EFL musim ini walaupun mengeluarkan dana yang cukup besar pada Bursa Transfer musim lalu.  

Belajar dari kegagalan Fulham serta 'kesuksesan' Wolverhampton musim lalu,  Aston Villa tidak hanya sekedar mengeluarkan dana transfer yang besar tanpa pertimbangan yang matang.  Pada fase awal dari Bursa transfer musim ini, Aston Villa lebih banyak mengeluarkan dana transfer-nya untuk merekrut pemain-pemain yang sudah pernah bekerjasama dengan pelatih Dean Smith.  

Jota, Anwar El Ghazi, Kortney Hause, Tyrone Mings, dan Ezri Konsa merupakan pemain rekrutan Aston Villa yang pernah dilatih oleh Dean Smith.  Hal ini serupa dengan yang dilakukan Wolverhampton musim lalu yang juga merekrut beberapa pemain yang sudah pernah bekerjasama dengan pelatihnya Nuno Espirito Santo.  

Dengan strategi transfer tersebut, Wolverhampton berhasil menduduki peringkat ketujuh di Liga Primer musim lalu serta menjadi SemiFinalis Piala FA yang membuat klub tersebut lolos ke ajang Liga Eropa musim ini.  

Aston Villa juga melengkapi strategi transfer pemainnya dengan segera menyelesaikan proses transfer kedelapan pemain baru sebelum mereka melakukan rangkaian pertandingan uji coba Pra Musim.  

Hal ini berbeda dengan yang dilakukan Fulham pada musim lalu yang menyelesaikan proses transfer pemain baru di Bursa Transfer pada awal Musim saat rangkaian pertandingan uji coba Pra-Musim akan berakhir.  

Dengan strategi transfer pemain yang dilakukannya, Aston Villa mengharapkan proses adaptasi pemain baru yang lebih cepat bagi para pemain baru tersebut sehingga dapat benar-benar menambah kekuatan tim menghadapi Liga Primer Inggris.

Di luar dari strategi transfer pemain,  Dean Smith juga sedikit meniru yang dilakukan Nuno Espirito Santo musim lalu dalam rangkaian pertandingan uji coba Pra-Musim untuk Wolverhampton.   

Musim lalu dalam rangkaian pertandingan uji coba Pra-Musim, Nuno Espirito Santo memilih Villarreal sebagai lawan terakhir Wolverhampton sebelum berlaga di Liga Primer musim 2018-19.  Villarreal sendiri saat itu merupakan peringkat kelima kompetisi La Liga Spanyol musim 2017-18.  

Dean Smith pada musim ini memilih RB Leipzig yang merupakan peringkat ketiga Bundesliga Jerman musim lalu sebagai lawan terakhir bagi Aston Villa di pertandingan uji coba Pra-Musim.  

Pemilihan lawan uji coba dari tingkatan level yang tinggi sebagai lawan terakhir seolah menjadi pemanasan terakhir bagi tim untuk memastikan sejauh mana klub siap menghadapi Liga Primer Inggris.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun