Mohon tunggu...
Diah Mardiah
Diah Mardiah Mohon Tunggu... Guru - Guru

seorang guru yang penuh semangat demi mewujudkan generasi penerus bangsa yang Berkarakter, beriman dan berakhlak. Mempunyai hobi membaca....semoga disini saya dapat menuangkan tulisan karya saya dan bermanfaat bagi semua pembaca..Aamiin

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Naskah Desain Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Terintegrasi dengan TDBA

24 Januari 2023   09:56 Diperbarui: 24 Januari 2023   10:09 1071
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

1. Niti Harti : Merupakan proses mendengar, membaca, melihat dan mengamati sehingga menemukan masalah & mengerti tujuan yang di harapkan.

2. Niti Surti : Tahapan pemahaman dari semua yang ditemui dan diaplikasikan ke tahap berikutnya dengan cara memaparkan secara verbal, solusi brainstorming , dan rancangan rencana proyek.

3. Niti Bukti : Bentuk pola tingkah laku keseharian dan penerapannya sebagai based practice dengan cara mengumpulkan dan memilih sumber data, melaksanakan proyek, menyimpulkan dan menuliskan tahapan proyek tersebut.

4. Niti Bakti : Merupakan tahapan pemecahan masalah, pembuktian, mendesign & membuat ulang juga mengevaluasi dengan analisis perbandingan , kesimpulan, umpan balik dan proses perbaikan.

5. Niti Sajati : tahapan terakhir yang berdasarkan proses belajar, pengamatan, pengalaman yang terintegrasi dan menghasilkan ilmu baru yang tidak terbantahkan melalui penilaian diri, persentasi, penyusunan laporan dan publikasi media

Pada video pembelajaran terintegrasi TDBA mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dengan topik Perilaku terpuji sub topik hidup bersih dan sehat ini dapat mewujudkan profil pelajar Pancasila yang beriman dan bertakwa dan berakhlak mulia dengan memahami makna Ayat Al-quran tentang hidup bersih dan sehat . Menurut pandangan islam terdapat beberapa ayat yang berkaitan dengan pelestarian alam (merawat bumi), salah satunya tersurat dalam Al-Quran surat Al-Arof ayat 56, yang berbunyi :

"Dan janganlah membuat kerusakan dimuka bumi sesudah (Alloh) memperbaikinya dan berdoalah kepadanya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan akan dikabulkan, sesungguhnya rahmat Alloh amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik."Hadist tentang Hidup bersih dan Sehat. " Kebersihan itu Sebagian dari iman." ( HR. Muslim )

Dengan memahami ayat Al-Qur'an dan hadist tersebut tugas manusia merawat lingkungan melalui cara pengelolaan sampah. Diharapkan siswa dapat membedakan sampah yang organic dan non organic dan dapat mengolah sampah tersebut sehingga bermanfaat.

Treatment 

Langkah -langkah video pembelajaran ini Menggunakan penerapan pembelajaran berdiferensisasi dan sosial emosional dengan menentukan langkah sebagai berikut :

  • Menentukan tujuan pembelajaran
  • Mengenal ayat Alqur'an dan hadis tentang hidup bersih dan sehat
  • Menunjukkan perilaku terpuji hidup bersih dan sehat
  • Mengetahui dan memahami makna hidup Bersih dan Sehat dengan benar
  • Mengetahui dan memahami makna Peduli Lingkungan dengan benar dengan (mengelola sampah)
  • Menganalisis kebutuhan belajar dengan melakukan 3  aspek
  • Kesiapan belajar murid
  • Minat belajar murid
  • Profil belajar

Dari ketiga aspek dalam video pembelajaran ini menganalisa kebutuhan belajar murid yang ingin dipenuhi adalah Minat Belajar murid sebelum pertanyaan Apersepsi pada awal video.

  • Menganalisis strategi pembelajaran dengan strategi pembelajaran berdiferensiasi
  • Diferensiasi konten adalah apa yang kita ajarkan kepada murid, konten dibedakan sebagai tanggapan terhadap kesiapan murid, minat belajar murid dan profil belajar murid maupun kombinasi dari ketiganya.
  • Diferensiasi proses adalah proses mengacu pada bagaimana murid akan memahami dan memaknai apa yang dipelajari.
  • Diferensiasi produk adalah hasil pekerjaan atau unjuk kerja yang harus ditunjukkan murid kepada guru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
  14. 14
  15. 15
  16. 16
  17. 17
  18. 18
  19. 19
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun