"Siapkan mereka, jika sewaktu-waktu harus maju ke garis depan".
Â
"Siap Komandan", jawab Prapto.
Â
"Silahkan Lanjutkan Kegiatan Hari Ini!" perintah ini mengakhiri pengarahan Komandan Pangkalan.
Â
"Siap", kedua perwira itu menjawab tegas dan segera keluar ruangannya melaksanakan perintah Letkol Djuned.
Â
-
Â
Sehari sebelumnya, sebuah Pesawat DC3 Dakota milik Pasukan Sekutu mengangkut Tentara Inggris akibat kerusakan mesin mendarat darurat di Rawa Gatel, perbatasan Jakarta dan Bekasi. 25 prajurit Sekutu yang hidup kemudian di bawa oleh rakyat dan para pejuang ke Tangsi Polisi di Kota Bekasi. Tangsi itu sendiri sekarang menjadi Kantor Kepolisian Resort (Polres) Bekasi Kota.