Bu RT menjelaskan ini adalah arahan ketua PKK Provinsi. Nantinya minyak jelantah dikumpulkan di tiap RW lalu akan ada petugas yayasan yang mengumpulkan dan mengolahnya. Minyak jelantah ini akan diolah menjadi bio diesel dan bisa menjadi bahan pendukung pembuatan sabun. Potensi bio diesel dari minyak jelantah ini sangat besar berdasarkan data dari katadata (7/2020). Ada sekitar 1,6 miliar liter minyak jelantah di Indonesia yang bisa mencukupi 32 persen dari total produksi bio diesel di Indonesia. Wow.
Minyak ini kemudian mengendap di dasar air, merusak ekosistem perairan. Ia juga memacu bau tak sedap dan perubahan warna menurut Budiawan, ahli toksikologi kimia Universitas Indonesia yang dikutip Kompas (9/2020).
Oleh karena banyak masyarakat yang tak sadar bahayanya, termasuk aku, maka sosialisasi pun dilakukan ke tiap-tiap RT. Warga dihimbau mengumpulkan minyak jelantah dan dikumpulkan ke perangkat RT. Aku juga mulai ikut mengumpulkan. Apakah kalian sudah ikut mengumpulkan minyak jelantah?
Jumat lalu (11/12) kami alumni Danone Blogger I , II, dan Alumni Vlogger Academy mendapatkan undangan untuk kumpul-kumpul dalam acara yang diberi tajuk Danone Reunite. Dipandu oleh Yosh Aditya acara berlangsung seru dari pukul 13.30 hingga jelang pukul 18.00.
Setelah pembukaan oleh Arif Mujahidin, Communication Director Danone Indonesia. Ada tiga materi yang diberikan dan juga games yang menarik, serta doorprize. Materi tersebut adalah materi tentang penulisan oleh Wakil Pimred Kompas Tri Agung Kristanto dengan judul "Berpikir Positif Mulailah dari Bernafas"; materi kesehatan oleh dr Muhammad Soffiudin tentang "Revolusi Gaya Hidup Sehat di Tengah Pandemi Covid-19"; dan materi pembuatan infografis oleh Niko Julius "Membuat Infografis yang Menarik untuk Kontenmu".
Kemudian kami ditantang untuk membuat infografis hanya dalam waktu 25 menit. Wah ini bikin deg-degan karena waktunya begitu singkat.
Materi-materinya menarik dan bermanfaat. Pastinya masa pandemi ini ada perubahan gaya hidup, namun jangan terlena dan tetap perlu melakukan kebiasaan sehat yaitu berolah raga, menyantap makanan sehat, dan jangan lupa untuk beristirahat yang cukup.