"Bagaimana kalau aku nanti pas ulang tahun, hadiah ulang tahunnya adalah mengundang Pandji?" tanya Robin merajuk. Hari itu bahkan masih 3 bulan lagi Robin baru akan merayakan ulang tahun. Setelah perjalanan dalam mobil itu, tidak henti-henti dia mencari dan mendengarkan rekaman Pandji di Youtube.
"Dia harus ngapain di acara ulang tahun? tiup lilin?" ledek Arthur
"Ya.... ngisi stand-up saja, daripada mengundang badut atau spiderman." balas Robin
"Mahal ga tuh?" Arthur menimpali lagi,"Dia kan terkenal. Pasti banyak yang meminta dia menjadi pembicara. Klien-kliennya corporate. Mana mau dia jadi kayak badut yang datang menghibur di ulang tahun anak kecil."
"Siapa tahu dia butuh uang."
"Iya, dia butuh uang banyak, bukan uang recehan semacam fee acara ulang tahun."
"Coba cari saja di internet, siapa tahu bisa dapat nomer agennya" timpal Mama.
"Agen itu apa?" Robin dan Arthur penasaran.
Mama menjelaskan, kalau artis atau penampil yang sudah terkenal biasanya menggunakan jasa agen. Agen ini tugasnya adalah sebagai penghubung antara orang yang ingin menggunakan jasa artis dan juga untuk bernegosiasi harga danmengatur jadwal untuk manggung.
Robin dan Arthur manggut-manggut. Dengan handphone Mamanya, Arthur dan Robin mulai mencari-cari agen Pandji di mesin pencari. Setelah mencari-cari beberapa lama, akhirnya di temukan sebuah link website yang cukup bagus.
Tulisan dengan font besar-besar di sebuah landing page dengan jelas bertuliskan