2. Morfologi: Ilmu yang mempelajari tentang seluk beluk pembentukan kata, struktur kata, organisasi kata, dan klasifikasi tata bahasa.
3. Sintaks: Ilmu yang mempelajari tentang tata bahasa dan struktur kata hingga kalimat.
4. Semantik : Ilmu yang mempelajari tentang makna dalam bahasa dan bagaimana makna itu dibentuk dan ditafsirkan.
5. Pragmatik: Ilmu yang mempelajari tentang bagaimana bahasa digunakan dalam komunikasi sehari-hari dan konteks sosial.
6. Sosiolinguistik : Ilmu yang mempelajari tentang keanekaragaman bahasa, masyarakat, dan peranan bahasa dalam masyarakat.
7. Psikolinguistik: Ilmu yang mempelajari tentang memahami bagaimana bahasa diproses dalam pikiran manusia.
8. Neurolinguistik : Ilmu yang mempelajari tentang hubungan  bahasa dan struktur otak.
9. Historis Linguistik: Ilmu yang melacak perubahan bahasa  dan perkembangan bahasa dari waktu ke waktu.
10. Linguistik Terapan: Ilmu yang mempelajari tentang menerapkan pengetahuan linguistik di berbagai bidang seperti pengajaran bahasa, penerjemahan, dan pengembangan teknologi bahasa.
Mengapa linguistik itu penting?
* Kita harus mempelajari linguistik agar memahami keterampilan berbicara dan menulis dengan mempelajari tata bahasa, sintaksis, sematik, fonologi, morfologi, pragmatik, psikolinguistik  dan lain sebagainya.
* Dengan mempelajari linguistik kita akan lebih memahami struktur, aturan, dan variasi dalam bahasa.
* Linguistik dapat membantu berkomunikasi dengan bahasa yang lebih efektif dan dapat membantu merancang program pembelajaran yang efisien kepada peserta didik nantinya.
* Dapat mengembangkan keterampilan analis, seperti analisis data, analisis wacana dan analisis teks yang lebih mendalam agar dapat memahami pesan dan makna yang terkandung didalamnya.
* Dapat mengembangkan keterampilan kongnitif.
Kurangnya pemahaman terhadap ilmu linguistik dapat menimbulkan kesalahpahaman komunikasi, kesulitan dalam berkomunikasi secara efektif, terdapat konflik dalam interaksi, tidak dapat menggunakan bahasa yang baik dan benar, tidak mengetahui struktur bahasa dan lain sebagainya.