"Vlomaya itu komunitas menulis, video dan vlog yang digawangi oleh Kompasiana. Dennise udah punya akunnya?"
"Punya dong teteh", jawabku mantap. Walaupun jarang menulis karena terbatasnya waktu
"Sok atuh daftar. Kebetulan nanti kita ada kopdar tanggal 28 Mei di rumah Kang Bugi, ketua komunitas Vlomaya"
"Cara daftarnya bagaimana teh?"
"Ya udah nanti nomormu aku kasih Kang Bugi biar di invite ya"
Benar saja Kompasiener,
Tidak tunggu waktu yang lama alias 1x24 jam aku sudah di invite Kang Bugi di komunitas Vlomaya. Menyenangkan sekali bagiku memiliki komunitas baru dimana kami bisa berbagi cerita dari hal yang ringan sampai yang rada berat alias aku harus mikir dulu. ha...ha...ha. Nah aku ini'kan termasuk yang rada gaptek alias gagap teknologi. Terutama untuk buat video ataupun vlog yang ciamik. Kudu diajarin one by one baru paham, ooo...begini.
Tibalah waktunya kemarin Sabtu 28 Mei 2022, bertempat di rumah Kang Bugi kawasan Dermaga Bogor, kami para komunitas  Vlomaya kalipertama bertemu. Tuan rumah yang ramah Kang Bugi dan teteh, ada Teh Nia, Kak Winni, Teh Tatiek dan pak Kusworo. Dan tentu tamu kehormatan dari Kompasiana mas Rahab dan Hafidz.
Inilah kebahagiaan sesungguhnya...
Yang aku rasakan. Betapa tidak setelah hampir 2 tahun tidak pernah ada pertemuan secara offline inilah saat yang menyenangkan. Dimana kami bisa tertawa lepas berbagi cerita lucu. Seru banget karena tanpa dikomandoin kami semua perserta yang hadir bawa makanan secara potluck. Aku bawa kue basah, ada tumis ikan peda, onde-onde, buah-buahan, kacang mede, semur jengki untuk jengkol aku membahasakannya. Tapi oleh beberapa teman  ada lagi sebutan yang lebih keren Kancing Levis Balado.Â