Mohon tunggu...
Denik HarumPuspitasari
Denik HarumPuspitasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Jurusan Kimia Undiksha

Universitas Pendidikan Ganesha, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Jurusan Kimia, Program Studi Pendidikan Kimia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Kelimpahan Khasiat dan Manfaat Kencur (Kaempferia galanga)

14 Desember 2021   20:21 Diperbarui: 14 Desember 2021   20:54 241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Subkelas             : Zingiberidae

Ordo                   : Zingiberales

Famili                  : Zingiberaceae

Genus                 : Kaempferia

Spesies               : Kaempferia galanga

Jamu beras kencur adalah salah satu obat olahan kencur yang banyak dikonusmsi masyarakat yang berbahan utama kencur dan beras yang dipercayai masyarakat dapat meningkatkan nafsu makan yang disebabkan kandungan senyawa kurkumin dalam kencur. Banyaknya kebutuhan tanaman ini dalam sehari-hari membuat masyarakat telah mulai membudidayakannya di pekarangan. Tanaman ini cukup mudah dibudidayakan di pekarangan karena dapat ditanam dalam pot atau kebun lalu mendapat sinra matahari yang cukup serta baik pada kondisi tanah yang sedikit berpasir, gembur serta subur.

Senyawa obat salah satunya ditemukan berasal tumbuhan herbal, yaitu tanaman bahan standar obat herbal yang memiliki kandungan metabolit sekunder. Metabolit sekunder didefinisikan sebagai senyawa yang didapatkan atau disintesis dari tanaman yang sering digunakan menjadi pertahanan yang ditemukan di tumbuhan yang spesifik sebagai akibatnya metabolit sekunder hanya terjadi pada saat kondisi tertentu dengan jumlah yang sedikit. Tanaman yang termasuk ke dalam suku Zingiberaceae dalam pemanfaatkan sebagai bumbu masakan serta obat-obatan diketahui erat hubungannya dengan metabolit sekunder.

Kencur dikalangan masyarakat dalam memanfaatkan tanaman ini sering kali diolah menjadi suatu produk siap konsumsi yaitu jamu dengan campuran bahan tambahan lainnya seperti madu dan beras. Secara umum, khasiat yang terkandung dari kencur yaitu sebagai obat batuk, flu atau influenza, tenggorokan gatal, perut kemcung, mual-mual, radang, serta penambah nafsu makan. Selain itu sebuah penelitian menyatakan bahwa ada beberapa manfaat yang didapatkan dari rimpang kencur yaitu sebagai obat hipertensi, asma dan rematik.

Obat herbal kencur mempunyai kegunaan yang telah dikenal dikalangan masyarakat baik dipergunakan menjadi salah satu bumbu masak, ataupun menjadi pengobatan, umumnya kencur dikenal sebagai obat untuk mengobati berbegai persoalan kesehatan antara lain mengobati batuk, mual, bengkak bisul juga menjadi anti toksin mirip keracunan. Selain itu juga terdapat manfaat lain dari kencur yang bila dicampurkan dengan bahan lain seperti minyak kelapa yang bisa meredekan kaki yang keseleo. Kencur sendiri jika telah diolah sebagai minuman seperti beras kencur bisa menaikkan daya tahan tubuh, mencegah serta menghilangkan masuk angin hal ini dikarenakan didalam kencur terdapat beberapa senyawa mirip minyak atsiri, saponin, flavonoid, polifenol yang diketahui mempunyai banyak manfaat.

Kandungan senyawa yang ada didalam rimpang kencur salah satunya ialah Etil-parametoksisinamat (EPMS) senyawa ini adalah senyawa yang paling besar atau yang paling banyak jumlahnya yang terdapat didalam rimpang kencur. Senyawa EPMS sering digunakan sebagai bahan penelitian karena mempunyai manfaat. Selain itu pula ada beberapa penelitian yang menyatakan bahwa kencur memiliki aktivitas menjadi obat asma, anti fungi dan antibakteri.

Rimpang kencur sejak dahulu telah banyak digunakan sebagai obat karminatif, ekspektoran, batuk, rematik, kolera, antikanker, antimikroba, antioksidan, vasorelaksasi, antialergi, antihipertensi serta penyembuhan luka. Beragamnya manfaat yang dimiliki oelh kencur ini didukung dengan bioaktivitasnya yang membuktikan bahwa adanya aktivitas antikanker, antiinflamasi, antioksidan, antibakteri dan analgesik. Berikut penjelasan beberapa manfaat dari tanaman kencur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun