Kita mau menghasilkan bukan mengkonsumsi di zona ini. Jangan menonton hal yang tak penting disini, kita punya tempatnya tersendiri. Jika memang terlalu tergoda menonton YouTube, main game, atau yang lainnya, sehingga sangat mengurangi focus, lebih baik berhenti dulu.Â
Belajar jujur pada diri sendiri dan menjaga kesucian zona produktifitas ini. Usahakan untuk tidak makan saat bekerja di zona ini, berhenti dan keluar dari zona jika butuh istirahat.Â
Kembali Ketika siap. Sepertihalnya tidur, proses ini akan memakan waktu beradaptasi, jadi pasti aka nada perasaan bosan dan malas. Konsistensi adalah kuncinya, buat otak kita beradaptasi.
Buatlah Empat zona ini unik dan berbeda, seting otak kita untuk memaksimalkan fungsinya. Pertahankan dan hormati kesterilan zonanya, jangan campur aduk fungsinya. suatu pekerjaan akan lebih efektif bila dikerjakan pada tempatnya.Â
Tetunya setiap orang itu berbeda, jadi  harus ada improvisasi, apa yang cocok untuk diri kita masing-masing. Terkadang kita akan gagal dan segalanya akan menjadi lebih buruk.Â
Tapi tidak ada gunanya memarahi diri sendiri. Hanya ada satu hal yang harus dilakukan: Jaga Kesehatan mental rohani dan fisik, selesaikan tugas dan misi kita ini, jadilah insan yang lebih baik. Jangan biarkan pengorbanan petugas medis di garis depan menjadi sia-sia.
Sumber:
CGP Grey Lockdown Productivity, Spaceship You
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H