Saya menemukan banyak orang yang melakukan pekerjaannya dengan lebih baik, lebih tekun, dan konsisten. Entah bagaimana caranya, yang pasti itulah yang mereka lakukan.
Saya tentu tidak serta-merta mendorong diri untuk segera menirunya, tapi saya lebih berusaha untuk menerima kenyataan itu. Orang lain tidak tahu perjuangan saya, begitu juga sebaliknya.
Ini memang terlihat mudah untuk dibaca atau ditulis, tapi untuk diterapkan sangat sulit. Saya pun tidak seratus persen mengungkap apa yang ada di pikiran saya dan apa yang saya lakukan di balik upaya menerima hasil yang (nyaris selalu) di luar ekspektasi ini.
Tetapi, saya hanya ingin bertanya kepada para pekerja yang sudah berpendapatan sesuai UMP, yang artinya sudah tetap itu. Apakah Anda sudah menganalisis apa yang sudah dilakukan selama ini?
Apakah Anda sudah melakukan perbandingan atas dan bawah? Sudahkah Anda mengamati di mana Anda bekerja dan bagaimana konteksnya?
Jika sudah, apakah Anda menerima UMP 2021 yang tidak naik, atau menolaknya?
~Malang 11-11-2020
Deddy Husein S.
Berita:
Liputan6.com, Tempo.co, Merdeka.com.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H