4. Angkat babat dan daging jika sudah matang dan empuk, Selanjutnya  dipotong lebih kecil, jika daging dan babat masih berukuran sangat besar.
5. Tumis bumbu yang telah dihaluskan tadi, masukan juga sereh yang digeprek dan daun walang.Timis hingga matang dan tidak bau langu, setelah itu masukan pula babat dan daging yang telah dipotong tadi, aduk aduk hingga  bumbu halus meresap ke dalam babat dan daging.Â
6. Setelah itu tambahkan kaldu yang telah kita buat tadi, tambahkanlah sedikit demi sedikit , sambil diaduk higga bumbu dan kaldu menyatu. Masak dengan api kecil hingga kaldu mendidih, cicipi terlebih dahulu, jika terasa kurang garam tambahkan sedikit, lalu masukan pula bahan pelengkap gula merah.
7. Angun Lada siap di sajikan kedalam mangkuk dan ditambahkan bahan pelengkap lainnya seperti irisan tomat, daun bawang , cabe rawit utuh .dan jeruk nipis
8. Silahkan dinikmati Kuliner Khas Banten Angeun Lada.
Mungkin cukup itu saja yang bisa saya sampaikan dalam artikel kali ini. Sebagai informasi saya membuat artikel seperti ini  untuk memenuhi tanggung jawab saya sebagai penerima beasiswa 50 % di STP Trisakti. Kurang lebihnya mohon maaf jika ada kesalahan baik penulisan maupun isi, semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua, Amin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H