Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Kalahkan Filipina 4-0, Indonesia Jaga Asa Lolos ke Semifinal SEA Games 2021

13 Mei 2022   19:05 Diperbarui: 13 Mei 2022   21:23 12349
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Wasit kemudian memberi hadiah penalti bagi Indonesia. Marselino yang menjadi algojo melakukan tugasnya dengan baik. Skor 4-0 tidak berubah hingga laga usai.

Menjaga Asa

Kemenangan ini amat penting bagi Indonesia untuk bisa merebut medali di Sea Games 2021. Kemenangan ini sekaligus menegaskan dominasi Indonesia atas Filipina di Sea Games.

Sejauh ini Indonesia meraih delapan kemenangan dan satu kali imbang. Hasil ini juga membuat Filipina angkat koper lebih cepat di Sea Games 2021.

Sebaliknya, kemenangab telak ini membuat asa Indonesia masih terjaga. Tentu hasil pertandingan antara Vietnam dan Myamar sangat berpengaruh.

Jika laga berakhir imbang, maka kans Indonesia meraih juara grup terbuka lebar karena di laga terakhir Indonesia akan bersua Myanmar.

Jika Vietnam menang, maka di laga terakhir Indonesia wajib menang atas Myanmar. Jika imbang, maka akan ada hitung-hitungan selisih gol. Pun begitu jika Myanmar yang menang.

Intinya untuk memastikan lolos harus menang di laga terakhir terlepas dari hasil laga Vietnam melawan Myanmar. 

Di sisi lain, dari pertandingan tadi permainan Indonesia kian membaik. Beberapa pemain mulai menunjukkan top peforma seperti Ricky Kambuaya dan Marc Klok.

Hanya saja Indonesia masih melakukan long ball, sehingga serangan mudah terputus. Tentu ini menjadi pekerjaan rumah bagi para gelandang kreatif kita agar lebih mengolah bola lebih dulu.

Selain itu, para pemain muda kita masih egois sehingga peluang terbuang sia-sia. Di luar itu, secara keseluruhan permainan Indonesia sudah membaik dan semoga tetap konsisten hingga meraih medali emas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun