Manajemen sarana dan prasarana pada dasarnya merupakan kegiatan pengelolaan sarana dan prasarana yang dilakukan oleh sekolah dalam upaya menunjang seluruh kegiatan baik kegiatan pembelajaran maupun kegiatan lain sehingga seluruh kegiatan berjalan dengan lancar.Â
Salah satu bagian penting pendidikan yang mempunyai peranan dalam mencapai tujuan pendidikan yaitu manajemen sarana dan prasarana. Seperti yang kita ketahui bahwa manajemen sarana dan prasarana adalah salah satu dari ruang lingkup manajemen yang perlu untuk dilaksanakan dalam sebuah lembaga pendidikan.Â
Manajemen sarana dan prasarana mempunyai peran yang sangat penting dalam suatu organisasi, institusi ataupun lembaga pendidikan.Sarana dan prasarana yang dimiliki oleh suatu lembaga pendidikan tentu saja akan memberikan banyak pengaruh dalam beberapa haL.
Yang pertama, Sarana dan prasarana berpengaruh terhadap pencapaian akrediatasi bagi suatu lembaga pendidikan. Perlu diketahui bahwa sarana dan prasarana suatu pendidikan ternyata mempunyai pengaruh terhadap pencapaian akeditasi lembaga sekolah, yang mana hal ini dapat tercapai apabila manajemen sarana dan prasarana yang disediakan, diatur dan digunakan sesuai dengan fungsinya agar pembelajaran berjalan secara efektif dan efesien sehingga dapat menunjang jalannya pendidikan dan menunjukkan hasil yang memuaskan.Â
Akreditasi adalah suatu penilaian kelayakan dan kinerja suatu sekolah berdasarkan kriteria (standar) yang ditetapkan dan dilakukan oleh Badan Akreditasi Sekolah bersama pemerintah yang hasilnya diwujudkan dalam bentuk pengakuan  peringkat yang diberikan kepada sekolah yang bersangkutan bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Jadi dengan terpenuhinya seluruh sarana-prasarana akna menunjang keberhasilan sekolah dalam pelaksanna proses pembelajaran dan pendidikan.
Yang kedua, sarana dan prasarana pendidikan berpengaruh pada hasil belajar siswa. Hal itu dapat terjadi karena pada dasarnya sarana belajar merupakan media mutlak yang dapat mendukung minat belajar, kekurangan ataupun ketiadaan sarana belajar secara langsung telah menciptakan kondisi anak untuk malas belajar.Â
Dapat disimpulkan jika siswa malas belajar akan berdampak buruk terhadap hasil belajar yang diperoleh siswa. Dalam dunia pendidikan sarana dan prasarana sangat penting karena sebagai alat penggerak suatu pendidikan. Sarana dan prasarana pendidikan dapat berguna untuk menunjang penyelenggaraan proses belajar mengajar, baik secara langsung maupun tidak langsung dalam suatu lembaga dalam rangka mencapai tujuan pendidikan.Â
Kriteria minimum untuk sarana menurut Permendiknas No.24 tahun 2007 adalah terdiri dari perabot, peralatan pendidikan, media pendidikan, buku dan sumber belajar lainnya, teknologi informasi, dan komunikasi, serta perlengkapan lain yang wajib dimiliki oleh sekolah. Sedangkan Kriteria minimum untuk prasarana belajar menurut Permendiknas No.24 tahun 2007 yaitu terdiri dari lahan, bangunan, ruang -- ruang, dan instalasi daya dan jasa yang wajib dimiliki oleh setiap sekolah.
Yang ketiga, sarana dan prasarana pendidikan berpengaruh pada  kepuasan siswa. Perlu diketahui sebelumnya Pembelajaran efektif adalah pembelajaran di mana siswa memperoleh keterampilan-keterampilan yang spesifk, pengetahuan dan sikap serta merupakan pembelajaran yang disenangi siswa.Â
Untuk mencapai pembelajaran efektif diperlukan pengelolaan sarana dan prasarana sekolah. Pentingnya sarana dan prasarana untuk menunjang proses pendidikan, diatur oleh Undang-Undang Republik Indonesia No 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan Nasional "Setiap satuan pendidikan formal dan non formal menyediakan sarana dan prasarana yang memenuhi keperluan pendidikan sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan potensi fisik, kecerdasan intelektual, sosial, emosional, dan kewajiban peserta didik".Â
Mutu layanan merupakan suatu tingkatan ukuran baik atau buruknya suatu layanan yang diberikan pihak sekolah kepada para siswa yang diharapkan sesuai dengan keinginan para siswa khususnya di bidang sarana dan prasarana.