Padahal orang lain merasa: "kamu hanya malas."
Mungkin anda sekarang merasa "Saya strong leader. Good leader!!"
Padahal bisa jadi sebetulnya anda : Leader tiran, control Freak, dan memaksakan kehendak. kamu membuat semua orang stress.
Dunning-Kruger mengatakan bahwa orang yang me-rangking dirinya paling ahli, sebenarnya adalah yang paling bawah skillnya.
Anda mengenalnya sebagai orang yang mengatakan : oh...saya paling ahli. Kemampuan saya 9,9 dari 10. Tapi sebenarnya ia 9,9 dari 100. Karena orang tidak tahu apa yang dia tidak tahu.
Anda paham maksud saya?
Orang yang merasa paling capable dibanding orang lain, seringkali karena ia tidak tahu apa yang ia tidak tahu. Jika tahunya cuma yang ada dalam lingkaran saja, maka ia tidak tahu yang di luar lingkaran ada lingkaran yang lebih besar. Maka jika anda cari orang yang potensial, ciri ciri orang potensi tinggi adalah yang percaya diri namun sekaligus rendah hati (tidak missplaced of confidence).
Kita harus rendah hati sehingga kita bisa menilai organisasi kita atau kualitas kepemimpinan kita  secara akurat.
Seorang Leader dapat belajar dari kegagalan jika ia tidak sedang sibuk mencari pembenaran.
Sebagai leader lihat produk anda, toko anda satu persatu, lihat lagi budaya perusahaan, team anda apakah lingkungan kerja sehat. Butuh kerja keras untuk mendapatkan informasi yang benar benar jujur dari team anda, dengan feedback yang jujur dan real.
Lihat lagi mindset leadership anda, leadership pipeline, health of leadership dan list yang masih banyak lagi.