Mohon tunggu...
Reinhard Hutabarat
Reinhard Hutabarat Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penikmat kata dan rasa...

Menulis untuk senang-senang...

Selanjutnya

Tutup

Balap Pilihan

Hamilton Terkena Penalti, Bottas Juarai GP Austria 2020

6 Juli 2020   16:44 Diperbarui: 7 Juli 2020   08:39 260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tiga jawara GP Austria 2020, sumber : https://www.formula1.com/content/dam/fom-website/manual/Misc/2020/GettyImages-1254421079.jpg.transform/9col/image.jpg

Hanya ada dua cara dalam melibas tikungan. Pertama, titik rem sebelum masuk tikungan, lalu akselerasi dengan apex (titik tengah tikungan) sebagai rujukan.

Kedua, late-brake. Titik rem berada di tikungan, lalu akselerasi dengan cepat dan keras karena R (jari-jari tikungan) kini semakin kecil. Akan tetapi cara ini mengandung risiko besar, apalagi ketika ingin menyalip pebalap tengil.

Entah bagaimana caranya, kecepatan mobil Hamilton itu bisa tetap stabil ketika berada di racing line-nya sendiri pada sisi dalam tikungan.

Ketika keluar dari tikungan (dengan late-brake) tentu saja Albon tidak punya opsi lain, selain harus masuk ke racing line Hamilton.  Nah disinilah debateable itu "diperdebatkan!"

Hamilton bisa berdalih karena ia tetap berada di racing line-nya sendiri. Akan tetapi penggemar Fisika/aerodinamika, dan juga Hamilton sendiri pasti tahu kalau Albon "masih waras," ia pasti akan ke sisi dalam tikungan itu, agar ia tidak "sitorus" ke luar dari lintasan.

 

Jalannya balapan

Bottas sang pemegang pole berada paling depan diikuti oleh Verstappen, Norris, Albon, Hamilton, Perez, Leclerc, Sainz Jr, Lance Stroll dan Ricciardo melengkapi sepuluh besar pebalap.

Selepas start, Bottas langsung melesat, sementara Verstappen dan Norris bersaing ketat berebut posisi dua. Norris kemudian berhasil melewati Verstappen untuk sementara waktu.

Lap ke-3.  Verstappen dan Albon berhasil merangsek ke depan untuk melewati Norris. Klasemen sementara adalah Bottas, Verstappen, Albon, Norris dan Hamilton.

Lap ke-9.  Hamilton dengan mudah berhasil melewati Norris dan Albon. Klasemen menjadi Bottas, Verstappen, Hamilton, Albon dan Norris.

Lap ke-11.  Mobil Red Bull Verstappen terlihat melambat, ia kehilangan tenaga dan out of the race. Kini Hamilton berada di posisi dua dibelakang Bottas, di depan Albon dan Norris.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun