Tentunya hal ini bukan untuk pengusaha saja. Pemerintah Pusat/Daerah dan BUMN juga bisa melakukan hal yang sama bagi PNS/para karyawannya.
Saat ini banyak supir bis yang menjadi pengangguran. Demikian juga kredit macet bis di bank dan leasing. Jelas macet karena bisnya tidak jalan. Pengusaha bis juga merana karena tidak ada pendapatan. Sementara itu biaya penyusutan dan perawatan bis berjalan terus. Ambyar tenan!
Nah win-win solution-nya tentu saja bis-bis ini lebih baik diberdayakan saja, tentunya dengan prinsip protokol kesehatan. Soal biaya sewa tentu saja bisa cincai-cincai. Yang penting semuanya bisa happy.
Demikianlah usulan dari penulis, seorang "Roker/Anker" musiman, mungkin pembaca budiman sudi menambahkan usulan-usulan yang berguna bagi kenyamanan para pengguna komuter.
Salam hangat
Referensi,
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H