Mohon tunggu...
Chamim Rosyidi Irsyad
Chamim Rosyidi Irsyad Mohon Tunggu... Guru - nama pena: Chrirs Admojo

Ajang berbagi, bermanfaat bagi sesama, hidup semakin bermakna dalam ridlo Allah Azza wa Jalla.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Ketlisutnya Pusaka Tiga Taji

6 Februari 2021   18:06 Diperbarui: 6 Februari 2021   18:14 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

”Demi Allah, mengapa kau susah payah kembali? Padahal kau bisa saja kabur dan menghilang?” tanya Khalifah Umar.

”Agar ... jangan sampai ada yang mengatakan di kalangan Muslimin tak ada lagi ksatria tepat janji.” jawab si pemuda lusuh itu.

“Lalu …, kau Salman. Mengapa mau-maunya kau menjamin orang yang baru saja kau kenal?" tanya Khalifah Umar.

"Agar jangan sampai ada yang mengatakan bahwa di kalangan muslimin tidak ada lagi rasa saling percaya dan mau menanggung beban saudaranya”, jawab sahabat Salman dengan penuh ketenangan.

Hadirin mulai banyak yang menahan tangis haru dengan kejadian itu.

Tiba-tiba kedua pemuda penggugat berteriak, “Saksikanlah wahai kaum Muslimin. Bahwa kami telah memaafkan saudara kami ini!” Semua orang tersentak kaget.

“Apa maksudmu ini? Mengapa kalian ...?” Tanya Khalifah Umar.

”Agar jangan sampai dikatakan, di kalangan Muslimin tidak ada lagi orang yang mau memberi maaf dan sayang kepada saudaranya” ujar kedua pemuda bersaudara itu.

Kawan, inilah pusaka yang telah ada dan terjaga sejak era lima belas abad silam. Pusaka indah nan sakti tiga taji yang saat ini jamak ketlisut dari sikap dan tabiat perikehidupan keseharian. Telah menjarang ada lagi hubungan sesama yang bertambat sangat kuat dengan Allah Azza wa Jalla. Banyak hal tidak lagi dilakukan dengan semangat ikhsan.

Kerinduan Prof. Dr. H. Imam Suprayogo, M.Si. (2015) akan hadirnya kebersamaan dalam menjaga nilai-nilai kehidupan hakiki di zaman ini adalah kerinduan kita bersama juga  di sepanjang zaman. Kerinduan akan menyuburnya kembali nilai-nilai kebersamaan, tanggung jawab, kejujuran, keikhlasan, mudah memaafkan, dan kesabaran dalam perikehidupan keseharian. Kerinduan akan hadirnya iklim hidup nan indah.

Siapakah yang mampu menemukan pusaka yang sempat ketlisut ini? Hanya kita yang mau berikhtiar hidup bersama dalam kebinekaan dimampukan untuk dapat mempusakai diri kita agar hidup ini indah dalam rida-Nya senantiasa.

Bumi KaBeDe Gresik, 6 Februari 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun