Chessdom: Bagaimana akhirnya Wesley memutuskan untuk sepenuhnya menjadi pemain profesional?
SP: Kami melakukan segala hal yang kami bisa lakukan untuk membantu Wesley mencapai puncak 10 besar dunia: memecahkan rekor elo rating 2760, juara di turnamen catur Millionaire, juara Olimpiade mahasiswa, juara Capablanca Memorial di Kuba dan memenangi banyak turnamen besar dalam 2 tahun terakhir. Setelah hampir 2,5 tahun pelatihan di SPICE, sudah waktunya Wesley So untuk menunjukkan apa yang bisa ia perbuat.
Sekarang terserah Wesley, karena ia sudah siap untuk bertarung dengan Carlsen, Caruana, Grischuk, Topalov, Giri dan lain-lain untuk memecahkan rekornya menjadi top 5 dunia serta meraih elo rating 2800.
Chessdom: Apakah Wesley memiliki bakat dan mampu untuk mencapai elo 2800 atau peringkat top 5 di dunia?
SP: Ia sepenuhnya mampu! Tetapi tidak cukup hanya dengan bakat alam dan kerja keras, ada banyak faktor lain. Begitu banyak orang yang ingin mencapai puncak dan sangat sedikit yang bisa sampai disana. Saya berbicara dari pengalaman pribadi. Sekarang saya berharap Wesley melakukan yang terbaik dan saya percaya, ia akan mampu melakukannya.
Photo: Chessdom
Sumber: Chessdom
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H